2 Raja-raja 3:4
3:4 Mesa, raja Moab,
adalah seorang peternak domba; sebagai upeti ia membayar kepada raja Israel seratus ribu anak domba
dan bulu dari seratus ribu domba jantan.
2 Raja-raja 7:15
7:15 Lalu pergilah mereka menyusul orang-orang itu sampai ke sungai Yordan, dan tampaklah seluruh jalan itu penuh dengan pakaian dan perkakas yang dilemparkan oleh orang Aram pada waktu mereka lari
terburu-buru. Kemudian pulanglah suruhan-suruhan itu dan menceritakan hal itu kepada raja.
2 Raja-raja 9:12
9:12 Tetapi mereka berkata: "Dusta! Cobalah beritahukan kepada kami!" Lalu katanya: "Begini-beginilah dikatakannya kepadaku: Demikianlah firman TUHAN: Telah Kuurapi engkau menjadi raja atas Israel."
2 Raja-raja 11:10
11:10 Imam memberikan kepada para kepala pasukan seratus itu tombak-tombak dan perisai-perisai
kepunyaan raja Daud yang ada di rumah TUHAN.
2 Raja-raja 12:6
12:6 Tetapi dalam tahun kedua puluh tiga zaman raja Yoas para imam belum juga memperbaiki kerusakan rumah itu.
2 Raja-raja 13:16
13:16 Berkatalah ia kepada raja Israel: "Tariklah busurmu!" Lalu ia menarik busurnya, tetapi Elisa menaruh tangannya di atas tangan raja,
2 Raja-raja 13:18
13:18 Sesudah itu berkatalah ia: "Ambillah anak-anak panah itu!" Lalu diambilnya. Setelah diambilnya, berkatalah Elisa kepada raja Israel: "Pukulkanlah itu ke tanah!" Lalu dipukulkannya tiga kali, kemudian ia berhenti.
2 Raja-raja 16:8
16:8 Ahas mengambil perak dan emas yang terdapat dalam rumah TUHAN dan dalam perbendaharaan istana raja, dan mengirimnya kepada raja Asyur sebagai persembahan.
2 Raja-raja 18:13
Yerusalem dikepung oleh Sanherib
18:13 Dalam tahun keempat belas
zaman raja Hizkia majulah Sanherib, raja Asyur, menyerang segala kota berkubu negeri Yehuda,
lalu merebutnya
.
2 Raja-raja 18:16
18:16 Pada waktu itu Hizkia mengerat emas dari pintu-pintu
dan dari jenang-jenang pintu bait TUHAN, yang telah dilapis oleh Hizkia, raja Yehuda; diberikannyalah semuanya kepada raja Asyur.
2 Raja-raja 22:3
22:3 Dalam tahun yang kedelapan belas zaman raja Yosia
maka raja menyuruh Safan
bin Azalya bin Mesulam, panitera itu, ke rumah TUHAN, katanya:
2 Raja-raja 22:10
22:10 Safan, panitera itu, memberitahukan juga kepada raja: "Imam Hilkia telah memberikan kitab kepadaku," lalu Safan membacakannya di depan raja.
2 Raja-raja 23:10
23:10 Ia menajiskan juga Tofet
yang ada di lembah Ben-Hinom,
supaya jangan orang mempersembahkan anak-anaknya
sebagai korban dalam api untuk dewa Molokh.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Raj 3:4 7:15 9:12 11:10 12:6 13:16 13:18 16:8 18:13 18:16 22:3 22:10 23:10
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)