2 Raja-raja 17:24
Orang-orang Samaria
17:24 Raja Asyur
mengangkut orang dari Babel, dari Kuta, dari Awa, dari Hamat dan Sefarwaim,
lalu menyuruh mereka diam di kota-kota Samaria
menggantikan orang Israel; maka orang-orang itupun menduduki Samaria dan diam di kota-kotanya.
2 Raja-raja 17:27-33
17:27 Lalu raja Asyur memberi perintah: "Suruhlah pergi ke sana salah seorang imam yang telah kamu angkut dari sana ke dalam pembuangan. Biarlah ia pergi dan diam di sana dan mengajarkan kepada mereka hukum beribadah kepada Allah negeri itu!"
17:28 Salah seorang imam yang telah mereka angkut dari Samaria ke dalam pembuangan pergi dan diam di Betel. Ia mengajarkan kepada mereka bagaimana seharusnya berbakti kepada TUHAN.
17:29 Tetapi setiap bangsa itu telah membuat allahnya sendiri dan menempatkannya di kuil
di atas bukit-bukit pengorbanan,
yang dibuat oleh orang-orang Samaria; setiap bangsa bertindak demikian di kota-kota
yang mereka diami:
17:30 orang-orang Babel membuat patung Sukot-Benot, orang-orang Kuta membuat patung Nergal, orang-orang Hamat membuat patung Asima,
17:31 dan orang-orang Awa membuat patung Nibhas dan Tartak. Orang-orang Sefarwaim membakar anak-anak mereka sebagai korban bagi Adramelekh
dan Anamelekh, para allah di Sefarwaim.
17:32 Di samping itu mereka berbakti kepada TUHAN dan mengangkat
dari kalangan mereka imam untuk bukit-bukit pengorbanan, maka orang-orang inilah yang melakukan ibadah bagi mereka di kuil di atas bukit-bukit pengorbanan itu.
17:33 Mereka berbakti kepada TUHAN, tetapi dalam pada itu mereka beribadah kepada allah mereka sesuai dengan adat bangsa-bangsa yang dari antaranya mereka diangkut tertawan.
2 Raja-raja 17:41
17:41 Demikianlah bangsa-bangsa ini berbakti kepada TUHAN,
tetapi dalam pada itu mereka beribadah juga kepada patung-patung mereka; baik anak-anak mereka maupun cucu cicit mereka melakukan seperti yang telah dilakukan nenek moyang mereka, sampai hari ini.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Raj 17:24,27-33,41
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)