Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

2 Raja-raja 18:13

Yerusalem dikepung oleh Sanherib
18:13 Dalam tahun keempat belas zaman raja Hizkia majulah Sanherib, raja Asyur, menyerang segala kota berkubu negeri Yehuda, lalu merebutnya.

Yesaya 42:13

42:13 TUHAN keluar berperang seperti pahlawan, seperti orang perang Ia membangkitkan semangat-Nya untuk bertempur; Ia bertempik sorak, ya, Ia memekik, terhadap musuh-musuh-Nya Ia membuktikan kepahlawanan-Nya.

Yesaya 42:25

42:25 Maka Ia telah menumpahkan kepadanya kepanasan amarah-Nya dan peperangan yang hebat, yang menghanguskan dia dari sekeliling, tetapi ia tidak menginsafinya, dan yang membakar dia, tetapi ia tidak memperhatikannya.

Yeremia 17:27

17:27 Tetapi apabila kamu tidak mendengarkan perintah-Ku untuk menguduskan hari Sabat dan untuk tidak masuk mengangkut barang-barang melalui pintu-pintu gerbang Yerusalem pada hari Sabat, maka di pintu-pintu gerbangnya Aku akan menyalakan api, yang akan memakan habis puri-puri Yerusalem, dan yang tidak akan terpadamkan."

Amos 1:4

1:4 Aku akan melepas api ke dalam istana Hazael, sehingga puri Benhadad dimakan habis;

Amos 1:10

1:10 Aku akan melepas api ke dalam tembok Tirus, sehingga purinya dimakan habis."

Amos 1:12

1:12 Aku akan melepas api ke dalam Teman, sehingga puri Bozra dimakan habis."

Amos 1:14

1:14 Aku akan menyalakan api di dalam tembok Raba, sehingga purinya dimakan habis, diiringi sorak-sorai pada waktu pertempuran, diiringi angin badai pada waktu puting beliung;

Amos 2:5

2:5 Aku akan melepas api ke dalam Yehuda, sehingga puri Yerusalem dimakan habis."

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Ki 18:13,Isa 42:13,25,Jer 17:27,Am 1:4,10,12,14 2:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)