Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

2 Tawarikh 31:20

31:20 Demikianlah perbuatan Hizkia di seluruh Yehuda. Ia melakukan apa yang baik, apa yang jujur, dan apa yang benar di hadapan TUHAN, Allahnya.

2 Tawarikh 31:1

31:1 Setelah semuanya ini diakhiri, seluruh orang Israel yang hadir pergi ke kota-kota di Yehuda, lalu meremukkan segala tugu berhala, menghancurkan segala tiang berhala, dan merobohkan segala bukit pengorbanan dan mezbah di seluruh Yehuda dan Benyamin, juga di Efraim dan Manasye, sampai musnah semuanya. Kemudian pulanglah seluruh orang Israel ke kota-kotanya, ke miliknya masing-masing.

Kisah Para Rasul 15:11

15:11 Sebaliknya, kita percaya, bahwa oleh kasih karunia Tuhan Yesus Kristus kita akan beroleh keselamatan sama seperti mereka juga."

Kisah Para Rasul 15:14

15:14 Simon telah menceriterakan, bahwa sejak semula Allah menunjukkan rahmat-Nya kepada bangsa-bangsa lain, yaitu dengan memilih suatu umat dari antara mereka bagi nama-Nya.

Lukas 1:75

1:75 dalam kekudusan dan kebenaran di hadapan-Nya seumur hidup kita.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Ch 31:20,1Ki 15:11,14,Lu 1:75
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)