1 Tesalonika 4:10
4:10 Hal itu kamu lakukan juga terhadap semua saudara di seluruh wilayah Makedonia.
Tetapi kami menasihati kamu, saudara-saudara, supaya kamu lebih bersungguh-sungguh lagi
melakukannya.
Ayub 17:9
17:9 Meskipun begitu orang yang benar
tetap pada jalannya, dan orang yang bersih tangannya
bertambah-tambah kuat.
Mazmur 92:14
92:14 (92-15) Pada masa tua pun mereka masih berbuah,
menjadi gemuk dan segar,
Amsal 4:18
4:18 Tetapi jalan orang benar
itu seperti cahaya fajar,
yang kian bertambah terang sampai rembang tengah hari.
Yohanes 15:2
15:2 Setiap ranting pada-Ku yang tidak berbuah, dipotong-Nya dan setiap ranting yang berbuah, dibersihkan-Nya, supaya ia lebih banyak berbuah.
Yohanes 15:1
Pokok anggur yang benar
15:1 "Akulah pokok anggur yang benar dan Bapa-Kulah pengusahanya.
Kolose 1:1
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul
Kristus Yesus, oleh kehendak Allah,
dan Timotius
saudara kita,
Filipi 1:9
1:9 Dan inilah doaku, semoga kasihmu
makin melimpah dalam pengetahuan
yang benar dan dalam segala macam pengertian,
Filipi 3:14
3:14 dan berlari-lari
kepada tujuan untuk memperoleh hadiah,
yaitu panggilan
sorgawi dari Allah dalam Kristus Yesus.
Filipi 3:2
3:2 Hati-hatilah terhadap anjing-anjing,
hati-hatilah terhadap pekerja-pekerja yang jahat, hati-hatilah terhadap penyunat-penyunat yang palsu
,
Filipi 1:3
Ucapan syukur dan doa
1:3 Aku mengucap syukur kepada Allahku setiap kali aku mengingat kamu.
Filipi 1:2
1:2 Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus
menyertai kamu.
Pengkhotbah 1:5-10
1:5 Matahari terbit
, matahari terbenam, lalu terburu-buru menuju tempat ia terbit
kembali.
1:6 Angin bertiup ke selatan, lalu berputar ke utara, terus-menerus ia berputar, dan dalam putarannya angin itu kembali.
1:7 Semua sungai mengalir ke laut, tetapi laut tidak juga menjadi penuh; ke mana sungai mengalir, ke situ sungai mengalir selalu.
1:8 Segala sesuatu menjemukan, sehingga tak terkatakan oleh manusia; mata tidak kenyang melihat,
telinga tidak puas mendengar.
1:9 Apa yang pernah ada akan ada lagi, dan apa yang pernah dibuat akan dibuat lagi;
tak ada sesuatu yang baru di bawah matahari
.
1:10 Adakah sesuatu yang dapat dikatakan: "Lihatlah, ini baru!"? Tetapi itu sudah ada dulu, lama sebelum kita ada.
Pengkhotbah 3:18
3:18 Tentang anak-anak manusia aku berkata dalam hati: "Allah hendak menguji mereka dan memperlihatkan kepada mereka bahwa mereka hanyalah binatang.
"
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Th 4:10,Job 17:9,Ps 92:14,Pr 4:18,Joh 15:2,1Co 15:58,Php 1:9 3:14,2Th 1:3,2Pe 1:5-10 3:18
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)