Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Zakharia 11:10

11:10 Aku mengambil tongkatku "Kemurahan", lalu mematahkannya untuk membatalkan perjanjian yang telah kuikat dengan segala bangsa.

Zakharia 11:14

11:14 Kemudian aku mematahkan tongkat yang kedua, yaitu "Ikatan", untuk meniadakan persaudaraan antara Yehuda dan Israel.

Imamat 27:32

27:32 Mengenai segala persembahan persepuluhan dari lembu sapi atau kambing domba, maka dari segala yang lewat dari bawah tongkat gembala waktu dihitung, setiap yang kesepuluh harus menjadi persembahan kudus bagi TUHAN.

Imamat 27:1

Membayar nazar
27:1 TUHAN berfirman kepada Musa:

1 Samuel 17:40

Perkelahian Daud dengan Goliat
17:40 Lalu Daud mengambil tongkatnya di tangannya, dipilihnya dari dasar sungai lima batu yang licin dan ditaruhnya dalam kantung gembala yang dibawanya, yakni tempat batu-batu, sedang umbannya dipegangnya di tangannya. Demikianlah ia mendekati orang Filistin itu.

1 Samuel 17:43

17:43 Orang Filistin itu berkata kepada Daud: "Anjingkah aku, maka engkau mendatangi aku dengan tongkat?" Lalu demi para allahnya orang Filistin itu mengutuki Daud.

Mazmur 23:4

23:4 Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku.

Full Life: MEMBATALKAN PERJANJIAN.

Nas : Za 11:10

Allah telah mengikat perjanjian untuk menahan bangsa-bangsa menyerbu Israel. Zakharia dengan jelas melukiskan Allah sedang mengangkat perlindungan itu sehingga Israel dibinasakan dan diserakkan; ini terjadi pada tahun 70 M ketika pasukan Roma membinasakan Yerusalem.

Full Life: MENIADAKAN PERSAUDARAAN.

Nas : Za 11:14

Sebagian dari hukuman Allah ialah kehancuran persatuan Israel; bangsa perjanjian itu akan pecah belah menjadi kelompok-kelompok yang saling bermusuhan.

Full Life: ENGKAU BESERTAKU.

Nas : Mazm 23:4

Pada saat-saat bahaya, kesulitan dan bahkan kematian, aku tidak takut bahaya. Mengapa? Karena "Engkau besertaku" di dalam setiap situasi kehidupan (bd. Mat 28:20). "Gada" (tongkat pendek) menjadi senjata pertahanan atau disiplin, melambangkan kekuatan, kuasa, dan wibawa Allah (bd. Kel 21:20; Ayub 9:34). "Tongkat" (tongkat ramping panjang yang salah satu ujungnya melengkung) dipakai untuk mendekatkan domba-domba dengan gembalanya, menuntunnya pada jalan yang benar atau menyelamatkannya dari kesulitan. Gada dan tongkat Allah menjamin kasih dan bimbingan Allah dalam kehidupan kita (bd. Mazm 71:21; 86:17).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Zec 11:10,14,Le 27:32,1Sa 17:40,43,Ps 23:4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)