Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Zakharia 1:15

1:15 tetapi sangat besar murka-Ku terhadap bangsa-bangsa yang merasa dirinya aman, yang, sementara Aku murka sedikit, telah membantu menimbulkan kejahatan.

Zakharia 11:12

11:12 Lalu aku berkata kepada mereka: "Jika itu kamu anggap baik, berikanlah upahku, dan jika tidak, biarkanlah!" Maka mereka membayar upahku dengan menimbang tiga puluh uang perak.

Full Life: BANGSA-BANGSA ... MEMBANTU MENIMBULKAN KEJAHATAN.

Nas : Za 1:15

Allah memakai bangsa-bangsa kafir untuk menghukum Yerusalem (Yes 10:5-6; Hab 1:6). Akan tetapi, dalam keserakahan untuk memperoleh kekayaan dan kuasa, bangsa-bangsa ini bertindak keterlaluan. Kini mereka sendiri akan dihukum Allah karena keangkuhan mereka.

Full Life: TIGA PULUH UANG PERAK.

Nas : Za 11:12

Zakharia, yang masih melambangkan Mesias, meminta para pemimpin membayarnya sesuai dengan anggapan mereka mengenai harga pelayanannya. Mereka menghina dia dengan memberikan harga seorang budak (Kel 21:32). Tiga puluh uang perak juga adalah uang yang dibayarkan kepada Yudas untuk mengkhianati Yesus (Mat 27:3-10).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Za 1:15 11:12
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)