Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 8:16-18

8:16 Aku harus menyimpan kesaksian ini dan memeteraikan pengajaran ini di antara murid-muridku. 8:17 Dan aku hendak menanti-nantikan TUHAN yang menyembunyikan wajah-Nya terhadap kaum keturunan Yakub; aku hendak mengharapkan Dia. 8:18 Sesungguhnya, aku dan anak-anak yang telah diberikan TUHAN kepadaku adalah tanda dan alamat di antara orang Israel dari TUHAN semesta alam yang diam di gunung Sion.

Full Life: MEMETERAIKAN PENGAJARAN.

Nas : Yes 8:16

Sebagian besar umat Allah hidup dalam kemurtadan, tetapi masih ada sekelompok kecil yang setia -- para murid yang mengikuti kehendak Tuhan. Merekalah yang dipanggil untuk memelihara firman Allah. Pada setiap zaman, murid Tuhan yang hatinya tetap pada firman Allah, harus berjuang untuk kebenaran Allah yang tidak dapat diubah (lih. Yud 1:3) dan meneruskannya kepada angkatan selanjutnya.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 8:16-18
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)