Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 22:11

22:11 kamu membuat tempat pengumpulan air di antara kedua tembok itu untuk menampung air dari kolam yang lama; tetapi kamu tidak memandang kepada Dia yang membuatnya, dan tidak melihat kepada Dia yang telah sejak dahulu membentuknya.

Yesaya 26:21

26:21 Sebab sesungguhnya, TUHAN mau keluar dari tempat-Nya untuk menghukum penduduk bumi karena kesalahannya, dan bumi tidak lagi menyembunyikan darah yang tertumpah di atasnya, tidak lagi menutupi orang-orang yang mati terbunuh di sana.

Yesaya 47:13

47:13 Engkau telah payah karena banyaknya nasihat! Biarlah tampil dan menyelamatkan engkau orang-orang yang meneliti segala penjuru langit, yang menilik bintang-bintang dan yang pada setiap bulan baru memberitahukan apa yang akan terjadi atasmu!

Yesaya 53:2

53:2 Sebagai taruk ia tumbuh di hadapan TUHAN dan sebagai tunas dari tanah kering. Ia tidak tampan dan semaraknyapun tidak ada sehingga kita memandang dia, dan rupapun tidak, sehingga kita menginginkannya.

Full Life: TUNAS DARI TANAH KERING.

Nas : Yes 53:2

Permulaan kehidupan Yesus di dunia tidak hanya sederhana, tetapi Ia juga datang ketika dunia dilanda kekeringan rohani. Yohanes Pembaptis mulai membangunkan orang kembali sesaat sebelum Yesus memulai pelayanan-Nya di depan umum.

Full Life: TIDAK TAMPAN DAN SEMARAKNYAPUN TIDAK ADA.

Nas : Yes 53:2

Mesias tidak akan memiliki kemuliaan duniawi atau daya tarik jasmaniah. Yang selalu sangat diperhatikan Allah ialah kepribadian, kesalehan, dan ketaatan seseorang, bukan kedudukan di bumi atau kecantikan fisik (bd. 1Sam 16:7;

lihat cat. --> Luk 22:24-30).

[atau ref. Luk 22:24-30]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 22:11 26:21 47:13 53:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)