Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 15:5

15:5 Aku berteriak karena Moab, pengungsi-pengungsi sudah sampai ke Zoar, ke Eglat-Selisia. Sungguh, orang mendaki pendakian Luhit sambil menangis; dan di jalan ke Horonaim orang berteriak karena ditimpa bencana.

Yesaya 60:18

60:18 Tidak akan ada lagi kabar tentang perbuatan kekerasan di negerimu, tentang kebinasaan atau keruntuhan di daerahmu; engkau akan menyebutkan tembokmu "Selamat" dan pintu-pintu gerbangmu "Pujian".

Full Life: AKU BERTERIAK KARENA MOAB.

Nas : Yes 15:5

Melihat penderitaan hebat dari musuh umat Allah ini, Yesaya berseru dengan belas kasihan bagi korban-korban Moab ini (bd. Yes 21:2-4; Yes 22:4). Demikian pula, kita harus mengasihani dan menyayangi orang-orang yang membinasakan diri sendiri dengan mengejar dosa dan kejahatan

(lihat cat. --> Luk 19:41).

[atau ref. Luk 19:41]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 15:5 60:18
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)