Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yeremia 8:20

8:20 Sudah lewat musim menuai, sudah berakhir musim kemarau, tetapi kita belum diselamatkan juga!

Yeremia 14:1

Mengenai musim kering
14:1 Firman TUHAN yang datang kepada Yeremia mengenai musim kering.

Yeremia 15:18

15:18 Mengapakah penderitaanku tidak berkesudahan, dan lukaku sangat payah, sukar disembuhkan? Sungguh, Engkau seperti sungai yang curang bagiku, air yang tidak dapat dipercayai.

Yeremia 50:38

50:38 Pedang menimpa segala airnya, sehingga menjadi kering! Sebab negeri itu penuh patung-patung, mereka menjadi gila oleh berhala-berhala mereka!

Yeremia 17:8

17:8 Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti menghasilkan buah.

Yeremia 2:6

2:6 Dan mereka tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN, yang menuntun kita keluar dari tanah Mesir; yang memimpin kita di padang gurun, di tanah yang tandus dan yang lekak-lekuk, di tanah yang sangat kering dan gelap, di tanah yang tidak dilintasi orang dan yang tidak didiami manusia?

Yeremia 48:32

48:32 Aku akan menangis karena engkau, lebih dari pada menangis karena Yaezer, hai pohon anggur Sibma! Ranting-rantingmu merambak sampai ke laut, meluas sampai ke Yaezer. Si pembinasa telah jatuh menimpa hasil musim kemaraumu dan panen buah anggurmu.

Full Life: MENGENAI MUSIM KERING.

Nas : Yer 14:1

Pasal ini membicarakan dampak-dampak merusak dari musim kering atas bangsa dan negeri itu. Allah mengirim bencana alam ini atas Yehuda pada tahun-tahun terakhir mereka karena ketidaksetiaan mereka kepada diri-Nya dan perjanjian-Nya (bd. Im 26:18-19; Ul 28:22-24). Bangsa itu telah menolak Allah -- sumber air hidup (Yer 2:13) -- dan kini mereka akan kehilangan persediaan air alami mereka juga.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 8:20 14:1 15:18 50:38 17:8 2:6 48:32
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)