Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yeremia 8:19

8:19 Dengar! seruan puteri bangsaku minta tolong dari negeri yang jauh: "Tidak adakah TUHAN di Sion? Tidak adakah Rajanya di dalamnya?" --Mengapakah mereka menimbulkan sakit hati-Ku dengan patung-patung mereka, dengan dewa-dewa asing yang sia-sia? --

Yeremia 16:15

16:15 melainkan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun orang Israel keluar dari tanah utara dan dari segala negeri ke mana Ia telah menceraiberaikan mereka! Sebab Aku akan membawa mereka pulang ke tanah yang telah Kuberikan kepada nenek moyang mereka.

Yeremia 23:3

23:3 Dan Aku sendiri akan mengumpulkan sisa-sisa kambing domba-Ku dari segala negeri ke mana Aku menceraiberaikan mereka, dan Aku akan membawa mereka kembali ke padang mereka: mereka akan berkembang biak dan bertambah banyak.

Yeremia 23:8

23:8 melainkan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun dan membawa pulang keturunan kaum Israel keluar dari tanah utara dan dari segala negeri ke mana Ia telah menceraiberaikan mereka!, maka mereka akan tinggal di tanahnya sendiri."

Yeremia 32:20

32:20 Engkau yang memperlihatkan tanda-tanda dan mujizat-mujizat di tanah Mesir, sampai kepada waktu ini kepada Israel dan kepada umat manusia, sehingga Engkau membuat nama bagi-Mu, seperti yang ternyata pada waktu ini.

Yeremia 44:28

44:28 Hanya beberapa orang yang terluput dari pedang--jumlahnya kecil--yang akan kembali dari tanah Mesir ke tanah Yehuda. Maka seluruh sisa Yehuda yang telah pergi ke Mesir untuk tinggal sebagai orang asing di sana akan mengetahui perkataan siapa yang terwujud, perkataan-Ku atau perkataan mereka.

Full Life: MEMBAWA MEREKA PULANG KE TANAH.

Nas : Yer 16:15

Sekalipun bangsa itu akan dibawa ke dalam pembuangan, hukuman mereka tidak akan kekal. Kaum sisa akan dikembalikan ke tanah air mereka untuk melaksanakan rencana penebusan Allah yang berpusat pada Mesias yang akan datang.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 8:19 16:15 23:3 23:8 32:20 44:28
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)