Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yeremia 8:15

8:15 Kita mengharapkan damai, tetapi tidak datang sesuatu yang baik, mengharapkan waktu kesembuhan, tetapi yang ada hanya kengerian!

Yeremia 4:10

4:10 sambil berkata: Ah, Tuhan ALLAH, sungguh, Engkau telah sangat memperdayakan bangsa ini dan penduduk Yerusalem, dengan mengatakan: Damai kiranya ada padamu, padahal pedang telah mengancam nyawa kami!"

Yehezkiel 7:25

7:25 Ketakutan datang, dan mereka mencari keselamatan, tetapi tidak ada.

Full Life: ENGKAU TELAH SANGAT MEMPERDAYAKAN BANGSA INI.

Nas : Yer 4:10

Banyak nabi Yehuda telah memperdayakan umat Allah dengan memberi mereka harapan palsu berupa damai sejahtera dan keamanan sambil mengabaikan cara hidup mereka yang penuh dosa (bd. Yer 14:13-16; 23:17; 1Raj 22:20-23). Allah telah membiarkan umat-Nya percaya kebohongan karena mereka tidak mengasihi kebenaran, tetapi sebaliknya menikmati hidup dalam dosa (bd. 2Tes 2:9-12).

Full Life: KETAKUTAN DATANG.

Nas : Yeh 7:25

Pada mulanya dosa mungkin tampak menyenangkan dan nikmat; tetapi, apabila telah mencapai puncaknya dosa mendatangkan kebinasaan, penderitaan dan putus asa. Satu-satunya harapan akan kelepasan ialah berbalik kepada Allah dalam pertobatan dan iman dan mengandalkan kematian Yesus Kristus yang mendamaikan.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 8:15,Yer 4:10,Yeh 7:25
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)