Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 6:6

6:6 Di mana saja kamu diam, kota-kotamu akan menjadi reruntuhan dan bukit-bukit pengorbananmu akan menjadi sunyi sepi, supaya mezbah-mezbahmu dihancurkan dan ditinggalkan sunyi sepi, berhala-berhalamu diremukkan dan ditiadakan, pedupaan-pedupaanmu diluluhkan dan buatan-buatan tanganmu dihapuskan.

Yehezkiel 20:34

20:34 Aku akan membawa kamu keluar dari tengah bangsa-bangsa dan mengumpulkan kamu dari negeri-negeri, di mana kamu berserak dengan tangan yang kuat dan lengan yang teracung dan amarah yang tercurah,

Yehezkiel 23:27

23:27 Aku akan membuat engkau menghentikan kemesumanmu dan persundalanmu sejak dari tanah Mesir, sehingga engkau tidak lagi melirik kepada mereka dan tidak lagi mengingat-ingat orang Mesir.

Full Life: AKU AKAN MEMBAWA KAMU KELUAR.

Nas : Yeh 20:34-44

Allah berjanji untuk membawa Israel keluar dari penawanan mereka setelah Ia menyingkirkan para pemberontak dan pelaku kejahatan (bd. Yeh 11:17,21; Mal 3:2-5). Kaum sisa yang setia akan kembali ke negeri itu (bd. Yes 10:21-23) dan mereka tidak lagi akan mencemarkan nama Allah dengan ketidaktaatan atau penyembahan berhala (ayat Yeh 20:39); mereka akan menikmati berkat-berkat "perjanjian baru" (lih. Yer 31:31-34; Ibr 8:1-10:18).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yeh 6:6 20:34 23:27
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)