Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 17:3

17:3 Katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Seekor burung rajawali yang besar dengan sayapnya yang besar dan panjang, penuh dengan bulu yang berwarna-warna datang ke gunung Libanon dan ia mengambil puncak pohon aras.

Yehezkiel 28:18

28:18 Dengan banyaknya kesalahanmu dan kecurangan dalam dagangmu engkau melanggar kekudusan tempat kudusmu. Maka Aku menyalakan api dari tengahmu yang akan memakan habis engkau. Dan Kubiarkan engkau menjadi abu di atas bumi di hadapan semua yang melihatmu.

Full Life: BURUNG RAJAWALI YANG BESAR.

Nas : Yeh 17:3

Yehezkiel mengungkapkan berita Allah di dalam suatu perumpamaan. Rajawali besar mengacu kepada raja Nebukadnezar dari Babel (lih. ayat Yeh 17:12); "Libanon" mengacu kepada Yerusalem (lih. ayat Yeh 17:12).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yeh 17:3 28:18
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)