Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ulangan 5:23

Orang Israel takut menghadapi kedatangan TUHAN
5:23 "Ketika kamu mendengar suara itu dari tengah-tengah gelap gulita, sementara gunung itu menyala, maka kamu, yakni semua kepala sukumu dan para tua-tuamu, mendekati aku,

Ulangan 6:22

6:22 TUHAN membuat tanda-tanda dan mujizat-mujizat, yang besar dan yang mencelakakan, terhadap Mesir, terhadap Firaun dan seisi rumahnya, di depan mata kita;

Ulangan 18:10

18:10 Di antaramu janganlah didapati seorangpun yang mempersembahkan anaknya laki-laki atau anaknya perempuan sebagai korban dalam api, ataupun seorang yang menjadi petenung, seorang peramal, seorang penelaah, seorang penyihir,

Ulangan 22:15

22:15 maka haruslah ayah dan ibu gadis itu memperlihatkan tanda-tanda keperawanan gadis itu kepada para tua-tua kota di pintu gerbang.

Ulangan 32:49-50

32:49 "Naiklah ke atas pegunungan Abarim, ke atas gunung Nebo, yang di tanah Moab, di tentangan Yerikho, dan pandanglah tanah Kanaan yang Kuberikan kepada orang Israel menjadi miliknya, 32:50 kemudian engkau akan mati di atas gunung yang akan kaunaiki itu, supaya engkau dikumpulkan kepada kaum leluhurmu, sama seperti Harun, kakakmu, sudah meninggal di gunung Hor dan dikumpulkan kepada kaum leluhurnya--

Ulangan 33:19

33:19 Bangsa-bangsa akan dipanggil mereka datang ke gunung; di sanalah mereka akan mempersembahkan korban sembelihan yang benar, sebab mereka akan mengisap kelimpahan laut dan harta yang terpendam di dalam pasir."

Full Life: MEMPERSEMBAHKAN ... SEBAGAI KORBAN DALAM API.

Nas : Ul 18:10

Musa mengingatkan orang Israel untuk tidak meniru kebiasaan di Kanaan untuk mengorbankan anak kepada dewa-dewa kafir, yang dilaksanakan supaya berusaha mempengaruhi jalannya peristiwa-peristiwa di masa depan (bd. Im 20:2-5).

Full Life: PETENUNG ... PENELAAH.

Nas : Ul 18:10

Mereka yang menjadi petenung berusaha untuk meramal masa depan atau menyingkap rahasia-rahasia dengan bantuan roh-roh jahat atau aneka cara yang dipakai manusia

(lihat cat. --> Wahy 9:21).

[atau ref. Wahy 9:21]

Sebaliknya, cara yang disediakan Allah bagi kita untuk memperoleh kebenaran ialah mendengarkan para nabi setia yang memberitakan firman-Nya (ayat Ul 18:14-22).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ul 5:23 6:22 18:10 22:15 32:49 32:50 33:19
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)