Mazmur 36:8-9
36:8 (36-9) Mereka mengenyangkan dirinya dengan lemak di rumah-Mu;
Engkau memberi mereka minum dari sungai
kesenangan-Mu.
36:9 (36-10) Sebab pada-Mu ada sumber hayat,
di dalam terang-Mu
kami melihat terang.
Mazmur 63:1
Kerinduan kepada Allah
63:1 Mazmur Daud, ketika ia ada di padang gurun Yehuda. (63-2) Ya Allah, Engkaulah Allahku, aku mencari Engkau
1 , jiwaku haus kepada-Mu,
tubuhku rindu kepada-Mu, seperti tanah yang kering dan tandus, tiada berair.
Yohanes 7:37
Air sumber hidup
7:37 Dan pada hari terakhir, yaitu pada puncak perayaan
itu, Yesus berdiri dan berseru:
"Barangsiapa haus, baiklah ia datang kepada-Ku dan minum!
Wahyu 22:1
22:1 Lalu ia menunjukkan kepadaku sungai
air kehidupan
2 ,
yang jernih bagaikan kristal,
dan mengalir
ke luar dari takhta Allah dan takhta Anak Domba itu.
1 Full Life: AKU MENCARI ENGKAU.
Nas : Mazm 63:2-12
Setiap orang percaya harus berdoa seperti Daud dalam mazmur ini.
- 1) Mazmur ini melukiskan kerinduan mendalam hati manusia kepada Allah,
suatu kerinduan yang hanya dapat dipuaskan oleh hubungan yang intim
dengan Dia
(lihat cat. --> Mazm 42:3;
lihat cat. --> Mazm 42:7).
[atau ref. Mazm 42:3; Mazm 42:7]
- 2) Orang yang mengaku mengenal Allah perlu meneliti dirinya dengan
bertanya sebagai berikut: Apakah saya sungguh-sungguh sangat merindukan
Allah dan kehadiran-Nya di dalam hidup saya? Atau apakah saya mengarungi
hidup ini sebagian besar dengan usaha-usaha sekuler dan hiburan duniawi,
sedangkan doa, membaca Alkitab, dan dahaga yang sangat bagi Allah dan
kebenaran-Nya hampir tidak ada tempat atau tidak giat dalam hidup saya?
(lihat cat. --> Mat 5:6;
lihat cat. --> Mat 6:33)
[atau ref. Mat 5:6; 6:33]
1 Full Life: SUNGAI AIR KEHIDUPAN.
Nas : Wahy 22:1
Ini bisa sebagai yang sesungguhnya, yang melambangkan Roh Kudus dan
hidup, berkat serta kuasa rohani yang dikaruniakan-Nya (bd. Wahy 7:17;
Wahy 21:6; 22:17; Yes 44:3; Yoh 7:37-39).