Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 56:9

56:9 (56-10) Maka musuhku akan mundur pada waktu aku berseru; aku yakin, bahwa Allah memihak kepadaku.

Lukas 18:1

Perumpamaan tentang hakim yang tak benar
18:1 Yesus mengatakan suatu perumpamaan kepada mereka untuk menegaskan, bahwa mereka harus selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu.

Lukas 18:1

Perumpamaan tentang hakim yang tak benar
18:1 Yesus mengatakan suatu perumpamaan kepada mereka untuk menegaskan, bahwa mereka harus selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu.

Titus 2:8

2:8 sehat dan tidak bercela dalam pemberitaanmu sehingga lawan menjadi malu, karena tidak ada hal-hal buruk yang dapat mereka sebarkan tentang kita.

Yakobus 5:16

5:16 Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

Full Life: MEREKA HARUS SELALU BERDOA.

Nas : Luk 18:1

Yesus menginginkan para pengikut-Nya akan berdoa terus-menerus supaya dapat melakukan kehendak Allah bagi kehidupan mereka

(lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

Dari perumpamaan janda yang ulet ini kita belajar beberapa hal:

  1. 1) Kita harus bertekun dalam doa mengenai segala hal sampai Yesus datang kembali (ayat Luk 18:7-8; Rom 12:12; Ef 6:18; Kol 4:2; 1Tes 5:17).
  2. 2) Dalam hidup ini kita mempunyai musuh (ayat Luk 18:3), Iblis (1Pet 5:8). Doa dapat melindungi kita dari si jahat (Mat 6:13).
  3. 3) Dalam doa kita, kita harus melawan dosa dan meminta keadilan (ayat Luk 18:7).
  4. 4) Doa yang tak jemu-jemu dianggap sebagai iman (ayat Luk 18:8).
  5. 5) Pada hari-hari terakhir sebelum kedatangan Kristus kembali, si jahat meningkatkan serangannya terhadap doa orang beriman (1Tim 4:1). Oleh karena pengaruh Iblis dan berbagai kenikmatan dunia, kehidupan doa yang bertekun dari banyak orang akan semakin berkurang (Luk 8:14; Mat 13:22; Mr 4:19).

Full Life: MEREKA HARUS SELALU BERDOA.

Nas : Luk 18:1

Yesus menginginkan para pengikut-Nya akan berdoa terus-menerus supaya dapat melakukan kehendak Allah bagi kehidupan mereka

(lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

Dari perumpamaan janda yang ulet ini kita belajar beberapa hal:

  1. 1) Kita harus bertekun dalam doa mengenai segala hal sampai Yesus datang kembali (ayat Luk 18:7-8; Rom 12:12; Ef 6:18; Kol 4:2; 1Tes 5:17).
  2. 2) Dalam hidup ini kita mempunyai musuh (ayat Luk 18:3), Iblis (1Pet 5:8). Doa dapat melindungi kita dari si jahat (Mat 6:13).
  3. 3) Dalam doa kita, kita harus melawan dosa dan meminta keadilan (ayat Luk 18:7).
  4. 4) Doa yang tak jemu-jemu dianggap sebagai iman (ayat Luk 18:8).
  5. 5) Pada hari-hari terakhir sebelum kedatangan Kristus kembali, si jahat meningkatkan serangannya terhadap doa orang beriman (1Tim 4:1). Oleh karena pengaruh Iblis dan berbagai kenikmatan dunia, kehidupan doa yang bertekun dari banyak orang akan semakin berkurang (Luk 8:14; Mat 13:22; Mr 4:19).

Full Life: MENGAKU DOSA ... SALING MENDOAKAN ... SEMBUH.

Nas : Yak 5:16

Ayat ini memberikan suatu alasan yang penting mengapa kesembuhan sering kali tidak ada dalam masyarakat Kristen. Dosa harus diakui kepada orang lain dan doa yang sungguh-sungguh bagi satu sama lain harus dipanjatkan kepada Allah. Dosa dalam gereja menghalangi doa orang percaya serta merintangi kuasa penyembuhan Allah dinyatakan dalam jemaat.

Full Life: DOA ORANG YANG BENAR ... SANGAT BESAR KUASANYA.

Nas : Yak 5:16

Doa orang benar

  1. (1) mendekatkan mereka kepada Allah (Ibr 7:25);
  2. (2) membuka jalan bagi kehidupan penuh dengan Roh (Luk 11:13; Kis 1:14);
  3. (3) mendatangkan kuasa untuk melayani (Kis 1:8; 4:31,33) dan pengabdian Kristen (Ef 1:19);
  4. (4) membangun secara rohani (Yud 1:20);
  5. (5) memberikan wawasan mengenai pemeliharaan Kristus (Ef 1:16-19);
  6. (6) menolong mereka mengalahkan Iblis (Dan 10:12-13; Ef 6:12-13,18);
  7. (7) menjelaskan kehendak Allah bagi mereka (Mazm 32:6-8; Ams 3:5-6; Mr 1:35-39);
  8. (8) memungkinkan mereka menerima karunia-karunia rohani (1Kor 14:1);
  9. (9) menuntun mereka kepada persekutuan dengan Allah (Mat 6:9; Yoh 7:37; 14:16);
  10. (10) membawa kasih karunia, kemurahan, dan sejahtera (Fili 4:6-7; Ibr 4:16);
  11. (11) membawa yang terhilang kepada Kristus (ayat Yak 5:20);
  12. (12) memberikan hikmat, penyataan, dan pengenalan akan Kristus (Ef 1:16-17);
  13. (13) membawa kesembuhan (ayat Yak 5:15);
  14. (14) meloloskan mereka dari kesukaran (Mazm 34:5-8; Fili 1:19);
  15. (15) memuliakan Allah dengan pujian dan pengucapan syukur (Mazm 100:4);
  16. (16) menjadikan kehadiran Kristus nyata bagi mereka (bd. Wahy 3:20);
  17. (17) memastikan mereka akan keselamatan akhir dan syafaat Kristus bagi mereka (Ibr 7:25;

    lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 56:9,Lu 18:1,1Ti 2:8,Jas 5:16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)