Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 51:2

51:2 (51-4) Bersihkanlah aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah aku dari dosaku!

Mazmur 51:7

51:7 (51-9) Bersihkanlah aku dari pada dosaku dengan hisop, maka aku menjadi tahir, basuhlah aku, maka aku menjadi lebih putih dari salju!

Yesaya 1:16

1:16 Basuhlah, bersihkanlah dirimu, jauhkanlah perbuatan-perbuatanmu yang jahat dari depan mata-Ku. Berhentilah berbuat jahat,

Yeremia 4:14

4:14 Bersihkanlah hatimu dari kejahatan, hai Yerusalem, supaya engkau diselamatkan! Berapa lama lagi tinggal di dalam hatimu rancangan-rancangan kedurjanaanmu?

Yehezkiel 36:25

36:25 Aku akan mencurahkan kepadamu air jernih, yang akan mentahirkan kamu; dari segala kenajisanmu dan dari semua berhala-berhalamu Aku akan mentahirkan kamu.

Zakharia 13:1

Penyingkiran berhala dan nabi palsu
13:1 "Pada waktu itu akan terbuka suatu sumber bagi keluarga Daud dan bagi penduduk Yerusalem untuk membasuh dosa dan kecemaran.

Zakharia 13:1

Penyingkiran berhala dan nabi palsu
13:1 "Pada waktu itu akan terbuka suatu sumber bagi keluarga Daud dan bagi penduduk Yerusalem untuk membasuh dosa dan kecemaran.

Kolose 1:11

1:11 dan dikuatkan dengan segala kekuatan oleh kuasa kemuliaan-Nya untuk menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar,

Titus 3:5

3:5 pada waktu itu Dia telah menyelamatkan kita, bukan karena perbuatan baik yang telah kita lakukan, tetapi karena rahmat-Nya oleh permandian kelahiran kembali dan oleh pembaharuan yang dikerjakan oleh Roh Kudus,

Titus 3:1

Pesan-pesan penutup
3:1 Ingatkanlah mereka supaya mereka tunduk pada pemerintah dan orang-orang yang berkuasa, taat dan siap untuk melakukan setiap pekerjaan yang baik.

Yohanes 1:7

1:7 ia datang sebagai saksi untuk memberi kesaksian tentang terang itu, supaya oleh dia semua orang menjadi percaya.

Wahyu 1:5

1:5 dan dari Yesus Kristus, Saksi yang setia, yang pertama bangkit dari antara orang mati dan yang berkuasa atas raja-raja bumi ini. Bagi Dia, yang mengasihi kita dan yang telah melepaskan kita dari dosa kita oleh darah-Nya--

Full Life: AKAN TERBUKA SUATU SUMBER BAGI KELUARGA DAUD.

Nas : Za 13:1-6

Sumber ini menggambarkan penyucian dari dosa yang disebabkan oleh kematian Kristus di salib. Umat Yahudi akan disucikan dari dosa dengan cara yang sama dengan semua orang yang percaya kepada Kristus (bd. 1Yoh 1:7,9).

Full Life: AKAN TERBUKA SUATU SUMBER BAGI KELUARGA DAUD.

Nas : Za 13:1-6

Sumber ini menggambarkan penyucian dari dosa yang disebabkan oleh kematian Kristus di salib. Umat Yahudi akan disucikan dari dosa dengan cara yang sama dengan semua orang yang percaya kepada Kristus (bd. 1Yoh 1:7,9).

Full Life: DIKUATKAN ... OLEH KUASA KEMULIAAN-NYA.

Nas : Kol 1:11

Agar dapat hidup layak bagi Tuhan (ayat Kol 1:10), kita harus dikuatkan oleh kuasa-Nya. Pemberian kuasa ini merupakan pengalaman yang terus-menerus menerima hidup Allah dari Dia sendiri. Tidak ada hal lain yang dapat memungkinkan kita untuk mengalahkan dosa, Iblis, dan dunia (bd. Fili 4:13;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Full Life: PERMANDIAN KELAHIRAN KEMBALI.

Nas : Tit 3:5

Ini menunjuk kepada kelahiran kembali orang percaya, yang secara simbolis digambarkan dengan baptisan air Kristen

(lihat art. PEMBAHARUAN).

"Pembaharuan yang dikerjakan oleh Roh Kudus" menunjuk kepada penyaluran hidup ilahi secara berkesinambungan kepada orang percaya sementara mereka menyerahkan kehidupan mereka kepada Allah (bd. Rom 12:2).

Full Life: TUNDUK PADA PEMERINTAH.

Nas : Tit 3:1

Karena penting untuk kelangsungan kesaksian dan pemberitaan Injil, orang percaya harus taat kepada pemerintah, menaati peraturan sipil, menjadi warganegara yang baik dan bertindak sebagai tetangga yang terhormat (bd. Mat 17:24-27; 22:15-22; Rom 13:1-7; 1Pet 2:13-17). Satu-satunya perkecualian ialah bila peraturan pemerintah bertentangan dengan ajaran alkitabiah (bd. Kis 5:29).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 51:2,7,Isa 1:16,Jer 4:14,Eze 36:25,Zec 13:1,1Co 6:11,Tit 3:5,1Jo 1:7,Re 1:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)