Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 4:2-3

4:2 (4-3) Hai orang-orang, berapa lama lagi kemuliaanku dinodai, berapa lama lagi kamu mencintai yang sia-sia dan mencari kebohongan? Sela 4:3 (4-4) Ketahuilah, bahwa TUHAN telah memilih bagi-Nya seorang yang dikasihi-Nya; TUHAN mendengarkan, apabila aku berseru kepada-Nya.

Mazmur 38:15

38:15 (38-16) Sebab kepada-Mu, ya TUHAN, aku berharap; Engkaulah yang akan menjawab, ya Tuhan, Allahku.

Mazmur 50:15

50:15 Berserulah kepada-Ku pada waktu kesesakan, Aku akan meluputkan engkau, dan engkau akan memuliakan Aku." Sela

Mazmur 65:2

65:2 (65-3) Engkau yang mendengarkan doa. Kepada-Mulah datang semua yang hidup

Mazmur 65:1

Nyanyian syukur karena berkat Allah
65:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. Nyanyian. (65-2) Bagi-Mulah puji-pujian di Sion, ya Allah; dan kepada-Mulah orang membayar nazar.

Yohanes 5:14-15

5:14 Kemudian Yesus bertemu dengan dia dalam Bait Allah lalu berkata kepadanya: "Engkau telah sembuh; jangan berbuat dosa lagi, supaya padamu jangan terjadi yang lebih buruk." 5:15 Orang itu keluar, lalu menceriterakan kepada orang-orang Yahudi, bahwa Yesuslah yang telah menyembuhkan dia.

Full Life: MENDENGARKAN, APABILA AKU BERSERU KEPADA-NYA.

Nas : Mazm 4:4

Untuk memiliki kepastian bahwa Allah akan menjawab seruan kita memohon pertolongan, kita harus sungguh-sungguh berusaha untuk hidup saleh (bd. Ams 15:29; Yoh 9:31; 15:7). Mereka yang dengan setia mengabdikan diri kepada Allah telah dipisahkan sebagai milik pusaka-Nya sendiri. Apabila kita menjadi milik Allah, kita dapat berseru kepada-Nya sebagai pelindung dan pemelihara kita (bd. Ibr 10:22; 1Yoh 3:21-22).

Full Life: BERSERULAH KEPADA-KU PADA WAKTU KESESAKAN.

Nas : Mazm 50:15

Tuhan mengundang semua orang percaya yang setia untuk berseru kepada-Nya senantiasa pada waktu keperluan dan kesesakan. Allah ingin mendengarkan doa-doa kita, menolong kita dan membiarkan nama-Nya ditinggikan sebagai Allah yang membebaskan umat-Nya.

Full Life: JANGAN BERBUAT DOSA LAGI.

Nas : Yoh 5:14

Yesus menuntut agar semua orang yang percaya kepada-Nya akan berhenti berbuat dosa; dan orang yang benar-benar selamat akan berhenti. Sekalipun orang yang benar-benar percaya itu tidak sempurna dan kadang-kadang bisa gagal, ia akan mengabdi kepada Kristus sehingga, melalui kuasa Roh Kudus, dosa tidak lagi akan menjadi sifat khas kehidupan mereka (1Pet 1:5; 1Yoh 3:6,9). Pengharapan Yesus untuk orang yang sudah dilahirkan baru sungguh bertentangan dengan mereka yang menekankan bahwa orang percaya akan berbuat dosa terus-menerus dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan sehari-hari.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 4:2,3 38:15 50:15 65:2,1Jo 5:14,15
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)