Bilangan 18:1-3
Kewajiban dan penghasilan imam dan orang Lewi
18:1 TUHAN berfirman kepada Harun: "Engkau ini dan anak-anakmu beserta seluruh sukumu haruslah menanggung akibat setiap kesalahan
1 terhadap tempat kudus;
sedang hanya engkau beserta anak-anakmulah yang harus menanggung akibat setiap kesalahan yang dilakukan dalam jabatanmu sebagai imam.
18:2 Suruhlah juga saudara-saudaramu, suku Lewi, suku bapa leluhurmu, mendekat bersama-sama dengan engkau, supaya mereka menggabungkan diri kepadamu dan melayani engkau, apabila engkau ini beserta anak-anakmu ada
di depan kemah hukum.
18:3 Mereka harus melakukan kewajiban mereka kepadamu,
dan kewajiban mereka mengenai kemah
seluruhnya; hanya kepada perkakas tempat kudus dan kepada mezbah janganlah mereka mendekat, nanti mereka mati,
baik mereka maupun kamu.
1 Full Life: MENANGGUNG AKIBAT SETIAP KESALAHAN.
Nas : Bil 18:1
Para imam dan suku Lewi dianggap bertanggung jawab atas setiap
penajisan Kemah Suci Tuhan. Mereka harus sangat berhati-hati dalam melayani
Allah dan melakukan apa yang diminta Tuhan (bd. Im 10:7).