Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Bilangan 22:4

22:4 Lalu berkatalah orang Moab kepada para tua-tua Midian: "Tentu saja laskar besar itu akan membabat habis segala sesuatu yang di sekeliling kita, seperti lembu membabat habis tumbuh-tumbuhan hijau di padang." Adapun pada waktu itu Balak bin Zipor menjadi raja Moab.

Yudas 1:17

Nasihat-nasihat untuk meneguhkan iman
1:17 Tetapi kamu, saudara-saudaraku yang kekasih, ingatlah akan apa yang dahulu telah dikatakan kepada kamu oleh rasul-rasul Tuhan kita, Yesus Kristus.

Yudas 1:2

1:2 Rahmat, damai sejahtera dan kasih kiranya melimpahi kamu.

Yudas 1:10

1:10 Akan tetapi mereka menghujat segala sesuatu yang tidak mereka ketahui dan justru apa yang mereka ketahui dengan nalurinya seperti binatang yang tidak berakal, itulah yang mengakibatkan kebinasaan mereka.

Full Life: RAHMAT ... MELIMPAHI KAMU.

Nas : Yud 1:2

Kata "melimpahi" (Yun. _plethuno_) secara harfiah berarti "menjadi berlipatganda". Pada saat kita menghampiri Allah, rahmat, sejahtera, dan kasih-Nya menjadi lipat dua, lipat tiga bahkan lipat empat.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Nu 22:4,Jud 11:17,2Ch 20:10
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)