Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 22:7

22:7 (22-8) Semua yang melihat aku mengolok-olok aku, mereka mencibirkan bibirnya, menggelengkan kepalanya:

Mazmur 69:21

69:21 (69-22) Bahkan, mereka memberi aku makan racun, dan pada waktu aku haus, mereka memberi aku minum anggur asam.

Mazmur 57:3

57:3 (57-4) Kiranya Ia mengirim utusan dari sorga dan menyelamatkan aku, mencela orang-orang yang menginjak-injak aku. Sela Kiranya Allah mengirim kasih setia dan kebenaran-Nya.

Mazmur 18:40

18:40 (18-41) Kaubuat musuhku lari dari padaku, dan orang-orang yang membenci aku kubinasakan.

Mazmur 41:7

41:7 (41-8) Semua orang yang benci kepadaku berbisik-bisik bersama-sama tentang aku, mereka merancangkan yang jahat terhadap aku:

Mazmur 49:4

49:4 (49-5) Aku akan menyendengkan telingaku kepada amsal, akan mengutarakan peribahasaku dengan bermain kecapi.

Mazmur 69:10

69:10 (69-11) Aku meremukkan diriku dengan berpuasa, tetapi itupun menjadi cela bagiku;

Mazmur 69:18

69:18 (69-19) Datanglah kepadaku, tebuslah aku, bebaskanlah aku oleh karena musuh-musuhku.

Mazmur 92:10

92:10 (92-11) Tetapi Kautinggikan tandukku seperti tanduk banteng, aku dituangi dengan minyak baru;

Full Life: MENGGELENGKAN KEPALANYA.

Nas : Mazm 22:8

Lih. Mat 27:39 yang menyatakan, "Orang-orang yang lewat di sana

menghujat Dia [Yesus] sambil menggelengkan kepala." Isyarat tepat yang dipakai musuh-musuh Yesus pun dinubuatkan dalam PL.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mzm 22:7 69:21 57:3 18:40 41:7 49:4 69:10 69:18 92:10
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)