Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Matius 13:9

13:9 Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengar!"

Matius 13:43

13:43 Pada waktu itulah orang-orang benar akan bercahaya seperti matahari dalam Kerajaan Bapa mereka. Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengar!"

Markus 4:23

4:23 Barangsiapa mempunyai telinga untuk mendengar, hendaklah ia mendengar!"

Lukas 14:35

14:35 Tidak ada lagi gunanya baik untuk ladang maupun untuk pupuk, dan orang membuangnya saja. Siapa mempunyai telinga untuk mendengar, hendaklah ia mendengar!"

Lukas 2:7

2:7 dan ia melahirkan seorang anak laki-laki, anaknya yang sulung, lalu dibungkusnya dengan lampin dan dibaringkannya di dalam palungan, karena tidak ada tempat bagi mereka di rumah penginapan.

Full Life: PALUNGAN.

Nas : Luk 2:7

Kristus lahir dalam sebuah kandang, suatu tempat di mana ternak dipelihara. Kandang itu barangkali merupakan sebuah goa dan palungan itu suatu tempat makanan bagi ternak itu. Kelahiran sang Juruselamat, peristiwa terbesar dalam segenap sejarah, terjadi dalam keadaan yang paling sederhana. Yesus adalah Raja atas segala raja, tetapi Ia tidak dilahirkan atau hidup seperti seorang raja dalam hidup ini. Umat Allah adalah raja dan imam, tetapi di dalam hidup ini kita harus seperti Dia - rendah hati dan sederhana.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mat 13:9,43,Mr 4:23,Luk 14:35,Wahy 2:7
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)