Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Imamat 11:7

11:7 Demikian juga babi hutan, karena memang berkuku belah, yaitu kukunya bersela panjang, tetapi tidak memamah biak; haram itu bagimu.

Ulangan 14:8

14:8 Juga babi hutan, karena memang berkuku belah, tetapi tidak memamah biak; haram itu bagimu. Daging binatang-binatang itu janganlah kamu makan dan janganlah kamu terkena bangkainya.

Yesaya 65:3-4

65:3 suku bangsa yang menyakitkan hati-Ku senantiasa di depan mata-Ku, dengan mempersembahkan korban di taman-taman dewa dan membakar korban di atas batu bata; 65:4 yang duduk di kuburan-kuburan dan bermalam di dalam gua-gua; yang memakan daging babi dan kuah daging najis ada dalam kuali mereka;

Yesaya 66:3

66:3 Orang menyembelih lembu jantan, namun membunuh manusia juga, orang mengorbankan domba, namun mematahkan batang leher anjing, orang mempersembahkan korban sajian, namun mempersembahkan darah babi, orang mempersembahkan kemenyan, namun memuja berhala juga. Karena itu: sama seperti mereka lebih menyukai jalan mereka sendiri, dan jiwanya menghendaki dewa kejijikan mereka,

Markus 5:11

5:11 Adalah di sana di lereng bukit sejumlah besar babi sedang mencari makan,

Lukas 8:32

8:32 Adalah di sana sejumlah besar babi sedang mencari makan di lereng gunung, lalu setan-setan itu meminta kepada Yesus, supaya Ia memperkenankan mereka memasuki babi-babi itu. Yesus mengabulkan permintaan mereka.

Lukas 15:15-16

15:15 Lalu ia pergi dan bekerja pada seorang majikan di negeri itu. Orang itu menyuruhnya ke ladang untuk menjaga babinya. 15:16 Lalu ia ingin mengisi perutnya dengan ampas yang menjadi makanan babi itu, tetapi tidak seorangpun yang memberikannya kepadanya.

Full Life: MENYEMBELIH LEMBU JANTAN.

Nas : Yes 66:3

Mereka yang menyembah Allah sambil memilih untuk hidup sekehendak hatinya dan tidak sesuai dengan firman-Nya (ayat Yes 66:2) adalah kekejian bagi-Nya; orang seperti itu akan menerima pembalasan keras dari-Nya.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Le 11:7,De 14:8,Isa 65:3,4 66:3,Mr 5:11,Lu 8:32 15:15,16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)