Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Imamat 10:10

10:10 Haruslah kamu dapat membedakan antara yang kudus dengan yang tidak kudus, antara yang najis dengan yang tidak najis,

Imamat 11:47

11:47 yakni untuk membedakan antara yang najis dengan yang tahir, antara binatang yang boleh dimakan dengan binatang yang tidak boleh dimakan."

Ezra 9:11-12

9:11 yang Kauperintahkan dengan perantaraan hamba-hamba-Mu, para nabi itu, dengan berfirman: Negeri yang kamu masuki untuk diduduki adalah negeri yang cemar oleh karena kecemaran penduduk negeri, yakni oleh karena kekejian yang mereka lakukan dengan segala kenajisan mereka di segenap negeri itu dari ujung ke ujung. 9:12 Jadi sekarang janganlah kamu memberikan anak-anak perempuanmu kepada anak lelaki mereka, ataupun mengambil anak-anak perempuan mereka untuk anak-anak lelakimu. Janganlah kamu mengikhtiarkan kesejahteraan dan kebahagiaan mereka untuk selama-lamanya, supaya kamu menjadi kuat, mengecap hasil tanah yang baik, dan mewariskan tanah itu kepada anak-anakmu untuk selama-lamanya.

Hosea 9:3

9:3 Mereka tidak akan tetap diam di tanah TUHAN, tetapi Efraim harus kembali ke Mesir, dan di Asyur mereka akan memakan makanan najis.

Roma 14:14

14:14 Aku tahu dan yakin dalam Tuhan Yesus, bahwa tidak ada sesuatu yang najis dari dirinya sendiri. Hanya bagi orang yang beranggapan, bahwa sesuatu adalah najis, bagi orang itulah sesuatu itu najis.

Roma 14:1

Jangan menghakimi saudaramu
14:1 Terimalah orang yang lemah imannya tanpa mempercakapkan pendapatnya.

Kolose 1:14

1:14 di dalam Dia kita memiliki penebusan kita, yaitu pengampunan dosa.

Full Life: EFRAIM HARUS KEMBALI KE MESIR

Nas : Hos 9:3

(versi Inggris NIV -- akan kembali). Hosea menubuatkan bahwa Efraim (yaitu kerajaan utara) akan mengalami pembuangan. Mesir melambangkan perbudakan dan penindasan yang pernah mereka derita; Mesir ke mana mereka kini harus pergi ialah Asyur

(lihat cat. --> Hos 11:5).

[atau ref. Hos 11:5]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Le 10:10 11:47,Ezr 9:11,12,Ho 9:3,Ro 14:14,1Co 7:14
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)