Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kisah Para Rasul 2:41-46

Cara hidup jemaat yang pertama
2:41 Orang-orang yang menerima perkataannya itu memberi diri dibaptis dan pada hari itu jumlah mereka bertambah kira-kira tiga ribu jiwa. 2:42 Mereka bertekun dalam pengajaran rasul-rasul dan dalam persekutuan. Dan mereka selalu berkumpul untuk memecahkan roti dan berdoa. 2:43 Maka ketakutanlah mereka semua, sedang rasul-rasul itu mengadakan banyak mujizat dan tanda. 2:44 Dan semua orang yang telah menjadi percaya tetap bersatu, dan segala kepunyaan mereka adalah kepunyaan bersama, 2:45 dan selalu ada dari mereka yang menjual harta miliknya, lalu membagi-bagikannya kepada semua orang sesuai dengan keperluan masing-masing. 2:46 Dengan bertekun dan dengan sehati mereka berkumpul tiap-tiap hari dalam Bait Allah. Mereka memecahkan roti di rumah masing-masing secara bergilir dan makan bersama-sama dengan gembira dan dengan tulus hati,

Full Life: PENGAJARAN RASUL-RASUL ... PERSEKUTUAN ... MEMECAHKAN ROTI DAN BERDOA.

Nas : Kis 2:42

Lihat cat. --> Kis 12:5

[atau ref. Kis 12:5]

mengenai enam belas ciri dari gereja PB.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kis 2:41-46
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)