Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kidung Agung 5:1

5:1 --Aku datang ke kebunku, dinda, pengantinku, kukumpulkan mur dan rempah-rempahku, kumakan sambangku dan maduku, kuminum anggurku dan susuku. Makanlah, teman-teman, minumlah, minumlah sampai mabuk cinta!

Kidung Agung 7:13

7:13 Semerbak bau buah dudaim; dekat pintu kita ada pelbagai buah-buah yang lezat, yang telah lama dan yang baru saja dipetik. Itu telah kusimpan bagimu, kekasihku!

Kidung Agung 4:14

4:14 narwastu dan kunyit, tebu dan kayu manis dengan segala macam pohon kemenyan, mur dan gaharu, beserta pelbagai rempah yang terpilih.

Kidung Agung 4:8

4:8 Turunlah kepadaku dari gunung Libanon, pengantinku, datanglah kepadaku dari gunung Libanon, turunlah dari puncak Amana, dari puncak Senir dan Hermon, dari liang-liang singa, dari pegunungan tempat macan tutul!

Kidung Agung 2:10

2:10 Kekasihku mulai berbicara kepadaku: "Bangunlah manisku, jelitaku, marilah!

Kidung Agung 5:4

5:4 Kekasihku memasukkan tangannya melalui lobang pintu, berdebar-debarlah hatiku.

Kidung Agung 6:1

6:1 --Ke mana perginya kekasihmu, hai jelita di antara wanita? Ke jurusan manakah kekasihmu pergi, supaya kami mencarinya besertamu?

Kidung Agung 6:8

6:8 Permaisuri ada enam puluh, selir delapan puluh, dan dara-dara tak terbilang banyaknya.

Kidung Agung 4:13

4:13 Tunas-tunasmu merupakan kebun pohon-pohon delima dengan buah-buahnya yang lezat, bunga pacar dan narwastu,

Kidung Agung 5:7

5:7 Aku ditemui peronda-peronda kota, dipukulinya aku, dilukainya, selendangku dirampas oleh penjaga-penjaga tembok.

Kidung Agung 7:9

7:9 Kata-katamu manis bagaikan anggur!" Ya, anggur itu mengalir kepada kekasihku dengan tak putus-putusnya, melimpah ke bibir orang-orang yang sedang tidur!

Kidung Agung 3:6

Iring-iringan mempelai
3:6 Apakah itu yang membubung dari padang gurun seperti gumpalan-gumpalan asap tersaput dengan harum mur dan kemenyan dan bau segala macam serbuk wangi dari pedagang?

Kidung Agung 6:9

6:9 Tetapi dialah satu-satunya merpatiku, idam-idamanku, satu-satunya anak ibunya, anak kesayangan bagi yang melahirkannya; puteri-puteri melihatnya dan menyebutnya bahagia, permaisuri-permaisuri dan selir-selir memujinya.

Kidung Agung 7:12

7:12 Mari, kita pergi pagi-pagi ke kebun anggur dan melihat apakah pohon anggur sudah berkuncup, apakah sudah mekar bunganya, apakah pohon-pohon delima sudah berbunga! Di sanalah aku akan memberikan cintaku kepadamu!

Kidung Agung 1:4

1:4 Tariklah aku di belakangmu, marilah kita cepat-cepat pergi! Sang raja telah membawa aku ke dalam maligai-maligainya. Kami akan bersorak-sorai dan bergembira karena engkau, kami akan memuji cintamu lebih dari pada anggur! Layaklah mereka cinta kepadamu!

Full Life: BUAH DUDAIM.

Nas : Kid 7:13

Tanaman ini dianggap sebagai obat perangsang, yaitu obat untuk membangkitkan nafsu berahi (bd. Kej 30:14-17).

Full Life: KUNYIT.

Nas : Kid 4:14

Kunyit adalah tanaman dengan bunga berwarna ungu yang memberikan bahan celupan kuning; dari kunyit dibuat juga minyak wangi dengan mencampurnya bersama minyak zaitun.

Full Life: TEBU ... GAHARU.

Nas : Kid 4:14

Tebu adalah rempah berbau harum; gaharu adalah kayu berbau harum dari Bangladesh dan RRC.

Full Life: AMANA ... SENIR ... HERMON.

Nas : Kid 4:8

Amana adalah nama sebuah gunung di wilayah pegunungan Anti-Libanon; puncak-puncaknya di bagian selatan adalah Senir dan Hermon, di sebelah timur laut Galilea.

Full Life: BERDEBAR-DEBARLAH HATIKU

Nas : Kid 5:4

(versi Inggris NIV -- Mulai berdebarlah hatiku). Kata Ibrani _me'eh_ yang diterjemahkan "hati" juga dapat diterjemahkan "isi perut" (yaitu perut, usus, dan bagian dalam perut lainnya); isi perut dianggap sebagai dasar perasaan, khususnya perasaan menyayangi. Seluruh tubuh kekasih bergetar ketika memikirkan kekasihnya.

Full Life: PERMAISURI ... SELIR, DAN DARA-DARA TAK TERBILANG BANYAKNYA.

Nas : Kid 6:8

Para wanita Yerusalem dikelompokkan sebagai permaisuri, selir, dan dara (Ibr. _alamoth_, perawan pada usia yang pantas untuk menikah). Tetapi gadis Sulam itu tidak dapat dibandingkan dengan mereka itu; ia merupakan jenis tersendiri, tiada tolok bandingannya.

Full Life: APAKAH ITU YANG MEMBUBUNG DARI PADANG GURUN?

Nas : Kid 3:6

"Itu" dalam bahasa Ibrani adalah dalam bentuk feminin; semua kata kerja yang mengikuti mengacu pada kedatangan mempelai wanita.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kid 5:1 7:13 4:14 4:8 2:10 5:4 6:1 6:8 4:13 5:7 7:9 3:6 6:9 7:12 1:4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)