Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kejadian 24:27

24:27 serta berkata: "Terpujilah TUHAN, Allah tuanku Abraham, yang tidak menarik kembali kasih-Nya dan setia-Nya dari tuanku itu; dan TUHAN telah menuntun aku di jalan ke rumah saudara-saudara tuanku ini!"

Kejadian 24:2

24:2 Berkatalah Abraham kepada hambanya yang paling tua dalam rumahnya, yang menjadi kuasa atas segala kepunyaannya, katanya: "Baiklah letakkan tanganmu di bawah pangkal pahaku,

1 Korintus 1:3

1:3 Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus menyertai kamu.

Efesus 1:3

Kekayaan orang-orang yang terpilih
1:3 Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus yang dalam Kristus telah mengaruniakan kepada kita segala berkat rohani di dalam sorga.

Efesus 1:1

Salam
1:1 Dari Paulus, rasul Kristus Yesus oleh kehendak Allah, kepada orang-orang kudus di Efesus, orang-orang percaya dalam Kristus Yesus.

1 Petrus 1:3

Pengharapan, iman dan kasih
1:3 Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, yang karena rahmat-Nya yang besar telah melahirkan kita kembali oleh kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati, kepada suatu hidup yang penuh pengharapan,

Full Life: TUHAN TELAH MENUNTUN AKU.

Nas : Kej 24:27

Karena sang hamba telah mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh, maka Tuhan telah menuntunnya sepanjang jalan. Peristiwa ini selaras dengan ajaran Alkitab bahwa "Tuhan menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya" (Mazm 37:23). Lagi, "akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Dia akan meluruskan jalanmu" (Ams 3:6). Dengan cara yang sama, semua orang percaya harus mengharapkan bahwa Allah menuntun mereka dengan setia sebagaimana Dia menuntun hamba Abraham

(lihat cat. --> Kej 24:40;

[atau ref. Kej 24:40]

bd. Yoh 7:17; Rom 12:2).

Full Life: DALAM KRISTUS YESUS.

Nas : Ef 1:1

Setiap orang percaya "yang setia" memiliki hidup hanya "dalam Kristus Yesus".

  1. 1) Istilah " dalam Kristus", "dalam Tuhan", "dalam Dia", dst. muncul 160 kali dalam surat-surat Paulus (36 kali di Efesus). "Dalam Kristus" berarti bahwa orang percaya kini hidup dan bertindak dalam lingkungan Kristus Yesus. Persatuan dengan Kristus merupakan lingkungan baru orang tertebus. Orang percaya "dalam Kristus" secara sadar memiliki hubungan erat dengan Tuhan mereka, dan dalam hubungan ini kehidupan mereka dipandang sebagai kehidupan Kristus yang hidup dalam diri mereka

    (lihat cat. --> Gal 2:20).

    [atau ref. Gal 2:20]

    Persekutuan pribadi ini dengan Kristus adalah hal yang terpenting dalam pengalaman Kristen. Persatuan dengan Kristus diterima sebagai karunia Allah melalui iman.
  2. 2) Alkitab membandingkan kehidupan baru kita "dalam Kristus" dengan kehidupan lama yang belum diperbaharui "dalam Adam." Sedangkan kehidupan lama itu bercirikan ketidaktaatan, dosa, keterkutukan, dan kematian, kehidupan baru kita "dalam Kristus" bercirikan keselamatan, hidup di dalam Roh, kasih karunia yang berkelimpahan, kebenaran, dan hidup kekal

    (lih. Rom 5:12-21; 6:1-23; 8:1-39; 14:17-19; 1Kor 15:21-22,45-49;

    Fili 2:1-5; 4:6-9;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Full Life: TELAH MELAHIRKAN KITA KEMBALI.

Nas : 1Pet 1:3

Lihat art. PEMBAHARUAN.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kej 24:27,2Kor 1:3,Ef 1:3,1Pet 1:3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)