Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ayub 33:20

33:20 perutnya bosan makanan, hilang nafsunya untuk makanan yang lezat-lezat;

Ayub 33:22

33:22 sampai nyawanya menghampiri liang kubur, dan hidupnya mendekati mereka yang membawa maut.

Ayub 3:9

3:9 Biarlah bintang-bintang senja menjadi gelap; biarlah ia menantikan terang yang tak kunjung datang, janganlah ia melihat merekahnya fajar,

Ayub 3:16

3:16 Atau mengapa aku tidak seperti anak gugur yang disembunyikan, seperti bayi yang tidak melihat terang?

Ayub 3:20

3:20 Mengapa terang diberikan kepada yang bersusah-susah, dan hidup kepada yang pedih hati;

Mazmur 49:19

49:19 (49-20) namun ia akan sampai kepada angkatan nenek moyangnya, yang tidak akan melihat terang untuk seterusnya.

Yesaya 9:2

9:2 (9-1) Bangsa yang berjalan di dalam kegelapan telah melihat terang yang besar; mereka yang diam di negeri kekelaman, atasnya terang telah bersinar.

Yohanes 11:9

11:9 Jawab Yesus: "Bukankah ada dua belas jam dalam satu hari? Siapa yang berjalan pada siang hari, kakinya tidak terantuk, karena ia melihat terang dunia ini.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Job 33:20,22 3:9,16,20,Ps 49:19,Isa 9:2,Joh 11:9
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)