Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yeremia 25:11

25:11 Maka seluruh negeri ini akan menjadi reruntuhan dan ketandusan, dan bangsa-bangsa ini akan menjadi hamba kepada raja Babel tujuh puluh tahun lamanya.

Yeremia 25:18

25:18 yakni kepada Yerusalem dan kota-kota Yehuda, beserta raja-rajanya dan pemuka-pemukanya, untuk membuat semuanya itu menjadi reruntuhan, ketandusan dan sasaran suitan dan kutuk seperti halnya pada hari ini;

Ratapan 3:47

3:47 Kejut dan jerat menimpa kami, kemusnahan dan kehancuran.

Mikha 6:16

6:16 Engkau telah berpaut kepada ketetapan-ketetapan Omri dan kepada segala perbuatan keluarga Ahab, dan engkau telah bertindak menurut rancangan mereka, sehingga Aku membuat engkau menjadi ketandusan dan pendudukmu menjadi sasaran suitan; demikianlah kamu akan menanggung pencelaan dari pihak bangsa-bangsa."

Full Life: TUJUH PULUH TAHUN.

Nas : Yer 25:11

Yehuda akan tinggal dalam pembuangan sekitar tujuh puluh tahun. Masa itu dimulai pada tahun ke-4 pemerintahan Raja Yoyakin (605 SM), ketika rombongan pertama orang buangan dibawa pergi dan terus berlanjut hingga kembalinya rombongan pertama pada tahun 538 SM setelah keputusan raja Koresy

(lihat cat. --> Ezr 1:1;

lihat cat. --> Ezr 2:1;

[atau ref. Ezr 1:1; 2:1]

bd. 2Taw 36:21-23; Dan 9:2).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Jer 25:11,18,La 3:47,Mic 6:16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)