Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 30:10

30:10 yang mengatakan kepada para tukang tilik: "Jangan menilik," dan kepada para pelihat: "Janganlah lihat bagi kami hal-hal yang benar, tetapi katakanlah kepada kami hal-hal yang manis, lihatlah bagi kami hal-hal yang semu,

Yeremia 5:31

5:31 Para nabi bernubuat palsu dan para imam mengajar dengan sewenang-wenang, dan umat-Ku menyukai yang demikian! Tetapi apakah yang akan kamu perbuat, apabila datang kesudahannya?

Yeremia 14:13

14:13 Lalu aku berkata: "Aduh, Tuhan ALLAH! Bukankah para nabi telah berkata kepada mereka: Kamu tidak akan mengalami perang, dan kelaparan tidak akan menimpa kamu, tetapi Aku akan memberikan kepada kamu damai sejahtera yang mantap di tempat ini!"

Yeremia 16:19

16:19 Ya TUHAN, kekuatanku dan bentengku, tempat pelarianku pada hari kesesakan! Kepada-Mu akan datang bangsa-bangsa dari ujung bumi serta berkata: "Sungguh, nenek moyang kami hanya memiliki dewa penipu, dewa kesia-siaan yang satupun tiada berguna.

Yeremia 28:15-17

28:15 Lalu berkatalah nabi Yeremia kepada nabi Hananya: "Dengarkanlah, hai Hananya! TUHAN tidak mengutus engkau, tetapi engkau telah membuat bangsa ini percaya kepada dusta. 28:16 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku menyuruh engkau pergi dari muka bumi. Tahun ini juga engkau akan mati, sebab engkau telah mengajak murtad terhadap TUHAN." 28:17 Maka matilah nabi Hananya dalam tahun itu juga, pada bulan yang ketujuh.

Yehezkiel 13:16

13:16 yaitu nabi-nabi Israel yang bernubuat tentang Yerusalem dan melihat baginya suatu penglihatan mengenai damai sejahtera, padahal sama sekali tidak ada damai sejahtera, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 13:22

13:22 Oleh karena kamu melemahkan hati orang benar dengan dusta, sedang Aku tidak mendukakan hatinya, dan sebaliknya kamu mengeraskan hati orang fasik, sehingga ia tidak bertobat dari kelakuannya yang fasik itu, dan kamu membiarkan dia hidup.

Amos 2:4

Hukuman atas Yehuda
2:4 Beginilah firman TUHAN: "Karena tiga perbuatan jahat Yehuda, bahkan empat, Aku tidak akan menarik kembali keputusan-Ku: Oleh karena mereka telah menolak hukum TUHAN, dan tidak berpegang pada ketetapan-ketetapan-Nya, tetapi disesatkan oleh dewa-dewa kebohongannya, yang diikuti oleh nenek moyangnya,

Yunus 2:8

2:8 Mereka yang berpegang teguh pada berhala kesia-siaan, merekalah yang meninggalkan Dia, yang mengasihi mereka dengan setia.

Yunus 2:2

2:2 katanya: "Dalam kesusahanku aku berseru kepada TUHAN, dan Ia menjawab aku, dari tengah-tengah dunia orang mati aku berteriak, dan Kaudengarkan suaraku.

Yunus 2:9

2:9 Tetapi aku, dengan ucapan syukur akan kupersembahkan korban kepada-Mu; apa yang kunazarkan akan kubayar. Keselamatan adalah dari TUHAN!"

Full Life: KATAKANLAH KEPADA KAMI HAL-HAL YANG MANIS.

Nas : Yes 30:10

Umat itu tidak dapat tahan mendengar kata-kata nubuat yang mengecam gaya hidup berdosa mereka.

  1. 1) Mereka sudah bosan mendengar tentang Allah dan gaya hidup kudus yang dituntut-Nya. Mereka ingin mendengar berita-berita yang memberi semangat, menyenangkan dan tidak menyinggung.
  2. 2) Paulus menyatakan bahwa pada hari-hari terakhir keadaan pemikiran yang sama akan terjadi di kalangan gereja. Orang-orang ini akan menolak para pemberita Allah yang menyampaikan kebenaran dan malahan memilih pemimpin yang memberitakan hal-hal yang mereka ingin dengarkan. Mereka akan menuntut khotbah-khotbah yang menyenangkan dan memuji mereka, yang tidak menyingkapkan dosa dan kedunawian mereka, tetapi sebaliknya meyakinkan mereka akan keamanan mereka dan kasih Allah kepada mereka apa pun yang mereka lakukan

    (lihat cat. --> 2Tim 4:3-4;

    lihat cat. --> 2Tim 4:4).

    [atau ref. 2Tim 4:3-4]

Full Life: PARA NABI BERNUBUAT PALSU.

Nas : Yer 5:31

Mereka yang dipercayai untuk memelihara kesejahteraan rohani bangsa itu bersalah karena berkhianat terhadap Allah.

  1. 1) Para nabi telah menolak firman Allah dan menubuatkan hanya hal-hal baik yang akan terjadi. Mereka kurang menyampaikan tuntutan moral kepada umat itu, dan umat itu senang dengan keadaan tersebut.
  2. 2) Para imam memerintah umat itu sesuai dengan gagasan mereka sendiri dan bukan sesuai dengan firman Allah. Jadi, para nabi dan imam itu menghibur bangsa itu dengan keamanan palsu. Yeremia menyatakan bahwa tidak ada keamanan sungguh di hadapan Allah terlepas dari pertobatan sejati dan komitmen untuk menaati firman-Nya.

Full Life: KEPADA-MU AKAN DATANG BANGSA-BANGSA.

Nas : Yer 16:19

Yeremia melihat suatu hari ketika bangsa-bangsa di bumi akan datang dan menyembah Tuhan serta meninggalkan dewa-dewa palsu mereka selaku berhala yang tidak berguna (bd. Yes 2:1-4; 45:14; Za 8:20-23).

Full Life: PERBUATAN JAHAT YEHUDA.

Nas : Am 2:4

Yehuda dan Israel adalah umat pilihan Allah, tetapi mereka juga akan dihukum karena dosa-dosa mereka. Dosa Yehuda berpusat pada penolakan hukum Allah dan ketidaksediaan mereka untuk mematuhi ketetapan-ketetapan-Nya. Mereka telah tersesat ke dalam penyembahan berhala, yaitu penyembahan allah-allah palsu bangsa lain. Umat Allah selalu berhadapan dengan pencobaan untuk disesatkan oleh kebiasaan dan kepercayaan masyarakat di sekitarnya.

Full Life: UCAPAN SYUKUR ... KORBAN.

Nas : Yun 2:9

Pada saat Yunus mempersembahkan korban syukur dan pujian yang sungguh-sungguh kepada Allah (ayat Yun 2:9), maka Allah turun tangan menolongnya (ayat Yun 2:10).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Isa 30:10,Jer 5:31 14:13 16:19 28:15-17,Eze 13:16,22,Am 2:4,Jon 2:8,2Th 2:9-11
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)