Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hosea 6:5

6:5 Sebab itu Aku telah meremukkan mereka dengan perantaraan nabi-nabi, Aku telah membunuh mereka dengan perkataan mulut-Ku, dan hukum-Ku keluar seperti terang.

Hosea 8:5

8:5 Aku menolak anak lembumu, hai Samaria; murka-Ku menyala terhadap mereka! Sampai berapa lama tidak dapat disucikan,

Hosea 11:9

11:9 Aku tidak akan melaksanakan murka-Ku yang bernyala-nyala itu, tidak akan membinasakan Efraim kembali. Sebab Aku ini Allah dan bukan manusia, Yang Kudus di tengah-tengahmu, dan Aku tidak datang untuk menghanguskan.

Hosea 14:4

14:4 (14-5) Aku akan memulihkan mereka dari penyelewengan, Aku akan mengasihi mereka dengan sukarela, sebab murka-Ku telah surut dari pada mereka.

Full Life: MELAKSANAKAN MURKA-KU YANG MENYALA-NYALA.

Nas : Hos 11:9

Israel tidak akan mengalami murka Allah sepenuhnya. Mereka tidak akan dibinasakan sama sekali ketika Allah menghukum mereka; sebaliknya, Ia akan menyelamatkan kaum sisa yang dipakai-Nya untuk membangun kembali bangsa itu.

Full Life: MENGASIHI MEREKA DENGAN SUKARELA.

Nas : Hos 14:5-8

Setelah umat itu menanggung hukuman mereka, Allah akan menyembuhkan dan memulihkan mereka, memperhatikan mereka sebagaimana seorang ayah memperhatikan anak-anaknya. Gaya hidup mereka akan indah dan murni bagaikan bunga bakung; seperti pohon hawar dari Libanon. Umat itu akan kuat, sangat berharga dan berakar dalam di dalam firman Allah. Semua kiasan dalam ayat-ayat ini menunjukkan betapa berharganya umat Allah yang dipulihkan ini bagi Dia.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Hos 6:5 8:5 11:9 14:4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)