Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hakim-hakim 7:5

7:5 Lalu Gideon menyuruh rakyat itu turun minum air, dan berfirmanlah TUHAN kepadanya: "Barangsiapa yang menghirup air dengan lidahnya seperti anjing menjilat, haruslah kaukumpulkan tersendiri, demikian juga semua orang yang berlutut untuk minum."

Hakim-hakim 7:8

7:8 Dari rakyat itu mereka mengambil bekal dan sangkakala; demikianlah seluruh orang Israel disuruhnya pergi, masing-masing ke kemahnya, tetapi ketiga ratus orang itu ditahannya. Adapun perkemahan orang Midian ada di bawahnya, di lembah.

Hakim-hakim 8:17

8:17 Juga menara Pnuel dirobohkannya dan dibunuhnya orang-orang kota itu.

Hakim-hakim 12:1

Yefta dan Efraim
12:1 Dikerahkanlah orang Efraim, lalu mereka bergerak ke Zafon. Dan mereka berkata kepada Yefta: "Mengapa engkau bergerak untuk memerangi bani Amon dengan tidak memanggil kami untuk maju bersama-sama dengan engkau? Sebab itu kami akan membakar rumahmu bersama-sama kamu!"

Hakim-hakim 15:11-12

15:11 Kemudian turunlah tiga ribu orang dari suku Yehuda ke gua di gunung batu Etam dan berkata kepada Simson: "Tidakkah kauketahui, bahwa orang Filistin berkuasa atas kita? Apakah juga yang telah kauperbuat terhadap kami?" Tetapi jawabnya kepada mereka: "Seperti mereka memperlakukan aku, demikianlah aku memperlakukan mereka." 15:12 Kata mereka kepadanya: "Kami datang ke sini untuk mengikat dan menyerahkan engkau ke dalam tangan orang Filistin." Tetapi jawab Simson kepada mereka: "Bersumpahlah kepadaku, bahwa kamu sendiri tidak akan menyerang aku."

Hakim-hakim 18:17

18:17 maka kelima orang yang telah pergi mengintai negeri itu berjalan terus, masuk ke dalam lalu mengambil patung pahatan, efod, terafim dan patung tuangan itu. Adapun imam itu berdiri di pintu gerbang bersama-sama dengan keenam ratus orang yang diperlengkapi dengan senjata itu.

Hakim-hakim 21:10

21:10 Maka perkumpulan itu menyuruh ke situ dua belas ribu orang dari orang-orang gagah perkasa dengan memerintahkan kepada mereka, demikian: "Pergilah, pukullah penduduk Yabesh-Gilead dengan mata pedang, juga perempuan-perempuan dan anak-anak.

Hakim-hakim 21:23

21:23 Jadi bani Benyamin berbuat demikian; dari gadis-gadis yang menari-nari yang dirampas itu mereka mengambil perempuan, jumlahnya sama dengan jumlah mereka, kemudian pulanglah mereka ke milik pusakanya lalu membangun kota-kotanya kembali dan diam di sana.

Full Life: PUKULLAH PENDUDUK YABESY-GILEAD DENGAN MATA PEDANG.

Nas : Hak 21:10

Sebagian besar orang Israel yang tinggal di Yabesy-Gilead dibunuh karena mereka menolak ikut berperang melawan suku Benyamin. Dosa mereka ialah tidak bersedia berdiri di pihak Allah dan umat-Nya melawan dosa yang keji sekali yang diperbuat oleh beberapa saudara mereka (Hak 19:22-25).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Hak 7:5 7:8 8:17 12:1 15:11 15:12 18:17 21:10 21:23
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)