Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kejadian 29:32

29:32 Lea mengandung, lalu melahirkan seorang anak laki-laki, dan menamainya Ruben, sebab katanya: "Sesungguhnya TUHAN telah memperhatikan kesengsaraanku; sekarang tentulah aku akan dicintai oleh suamiku."

Kejadian 46:8

46:8 Inilah nama-nama bani Israel yang datang ke Mesir, yakni Yakub beserta keturunannya. Anak sulung Yakub ialah Ruben.

Kejadian 48:18

48:18 Katanya kepada ayahnya: "Janganlah demikian, ayahku, sebab inilah yang sulung, letakkanlah tangan kananmu ke atas kepalanya."

Bilangan 1:20

1:20 Ketika silsilah bani Ruben, yaitu keturunan anak sulung Israel, disusun menurut kaum-kaum yang ada dalam suku mereka, maka dicatatlah nama semua laki-laki yang berumur dua puluh tahun ke atas, semua orang yang sanggup berperang, orang demi orang.

Bilangan 26:5

26:5 Ruben ialah anak sulung Israel; bani Ruben ialah dari Henokh kaum orang Henokh; dari Palu kaum orang Palu;

Bilangan 26:1

Laskar Israel dihitung untuk kedua kalinya
26:1 Sesudah tulah itu berfirmanlah TUHAN kepada Musa dan kepada Eleazar, anak imam Harun:

Bilangan 2:1

Suku-suku Israel ditunjuk tempat perkemahannya
2:1 TUHAN berfirman kepada Musa dan Harun:

Bilangan 5:1

Peraturan mengenai orang-orang yang najis
5:1 TUHAN berfirman kepada Musa:

Bilangan 5:3

5:3 baik laki-laki maupun perempuan haruslah kausuruh pergi; ke luar tempat perkemahan haruslah mereka kausuruh pergi, supaya mereka jangan menajiskan tempat perkemahan di mana Aku diam di tengah-tengah mereka."

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Gen 29:32 46:8 48:18,Nu 1:20 26:5,1Ch 2:1 5:1,3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)