Yehezkiel 3:20
3:20 Jikalau seorang yang benar berbalik
dari kebenarannya dan ia berbuat curang, dan Aku meletakkan batu sandungan
di hadapannya, ia akan mati
1 . Oleh karena engkau tidak memperingatkan dia, ia akan mati dalam dosanya dan perbuatan-perbuatan kebenaran yang dikerjakannya tidak akan diingat-ingat, tetapi Aku akan menuntut pertanggungan jawab atas nyawanya
dari padamu.
Yehezkiel 7:19
7:19 Perak mereka akan dicampakkan ke luar
dan emas mereka
2 akan dianggap cemar. Emas dan peraknya tidak akan dapat menyelamatkan mereka pada hari kemurkaan
TUHAN. Mereka tidak akan kenyang
karenanya dan perut mereka tidak akan terisi dengannya. Sebab hal itu menjadi batu sandungan,
yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan.
Yehezkiel 44:12
44:12 Oleh karena mereka telah melayani bangsa itu di hadapan berhala-berhala mereka, dan mereka bagi kaum Israel telah menjadi batu sandungan, yang menjatuhkannya
ke dalam kesalahan, oleh karena itu Aku bersumpah
mengenai mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH,
bahwa mereka akan menanggung hukumannya sendiri.
Yeremia 44:16-18
44:16 "Mengenai apa yang kaukatakan demi nama Allah
kepada kami itu, kami tidak akan mendengarkan
engkau,
44:17 tetapi kami akan terus melakukan segala apa yang kami ucapkan,
yakni membakar korban
kepada ratu sorga
3 dan mempersembahkan korban curahan kepadanya seperti telah kami lakukan, kami sendiri dan nenek moyang kami dan raja-raja kami dan pemuka-pemuka
kami di kota-kota Yehuda dan di jalan-jalan Yerusalem.
Pada waktu itu kami mempunyai cukup makanan;
kami merasa bahagia dan tidak mengalami penderitaan.
44:18 Tetapi sejak kami berhenti membakar korban
4 dan mempersembahkan korban curahan
kepada ratu sorga, maka kami kekurangan segala-galanya dan kami dihabiskan oleh pedang dan kelaparan.
"
Zefanya 1:3
1:3 Aku akan menyapu manusia dan hewan;
Aku akan menyapu burung-burung di udara
dan ikan-ikan di laut. Aku akan merebahkan orang-orang fasik dan akan melenyapkan manusia dari atas muka bumi,
demikianlah firman TUHAN.
Zefanya 1:1
Judul
1:1 Firman TUHAN yang datang kepada Zefanya
7 bin Kusyi bin Gedalya bin Amarya bin Hizkia dalam zaman Yosia
bin Amon,
raja Yehuda.
Pengkhotbah 2:8
2:8 Aku mengumpulkan bagiku juga perak dan emas,
harta benda raja-raja dan daerah-daerah.
Aku mencari bagiku biduan-biduan dan biduanita-biduanita,
dan yang menyenangkan anak-anak manusia, yakni banyak gundik.
Wahyu 2:14
2:14 Tetapi Aku mempunyai beberapa keberatan terhadap engkau: di antaramu ada beberapa orang yang menganut ajaran Bileam 6 , yang memberi nasihat kepada Balak untuk menyesatkan orang Israel, supaya mereka makan persembahan berhala dan berbuat zinah.
1 Full Life: IA AKAN MATI.
Nas : Yeh 3:20
Seorang benar yang berbalik meninggalkan Allah, mulai hidup secara
fasik, dan menolak untuk bertobat akan mengalami hukuman Allah dan mati.
Perhatikan perkataan rasul Paulus, "Jika kamu hidup menurut daging kamu
akan mati," yaitu kematian kekal (Rom 8:13).
2 Full Life: PERAK ... EMAS MEREKA.
Nas : Yeh 7:19
Apabila murka Allah jatuh atas dunia ini, kekayaan dan kelimpahan
harta milik orang tidak benar tidak akan dapat melepaskan mereka. Umat
Allah harus waspada agar tidak berusaha secara egois untuk keuntungan
materiel secara berlebihan; jikalau kita melakukanya, kita akan menemukan
bahwa harta dunia tidak dapat memuaskan (bd. pasal Pengkh 2:1-26), dan
kita akan menjadi sasaran hukuman Allah yang hebat.
3 Full Life: RATU SORGA.
Nas : Yer 44:17
Lihat cat. --> Yer 7:18.
[atau ref. Yer 7:18]
4 Full Life: BERHENTI MEMBAKAR KORBAN
Nas : Yer 44:18
(versi Inggris NIV -- berhenti membakar kemenyan). Bangsa itu
menghubungkan semua persoalan mereka akhir-akhir ini dengan halnya mereka
berhenti menyembah Ratu Sorga pada masa reformasi Yosia. Mereka menganggap
bahwa berhala telah melakukan lebih banyak bagi mereka dibandingkan Tuhan
Allah Israel, karena itu mereka berniat untuk melanjutkan penyembahan
berhala (ayat Yer 44:23). Karena itu mereka akan binasa di Mesir (ayat
Yer 44:27).
5 Full Life: ZEFANYA.
Nas : Zef 1:1
Zefanya bernubuat pada masa pemerintahan Yosia, raja Yehuda (640-609
SM). Bangsa itu sedang terjerat dalam kekerasan dan penyembahan berhala,
dan dengan menghina mengabaikan Tuhan. Berita-Nya untuk bangsa itu mungkin
diberikan sebelum gerakan pembaharuan di bawah pimpinan Yosia dan mungkin
menjadi motivasi yang mendorong raja untuk meminta rakyatnya membaharui
ketaatan kepada Allah dan hukum-Nya
(lih. Pendahuluan Zefanya).
4 Full Life: AJARAN BILEAM.
Nas : Wahy 2:14
Bileam adalah seorang nabi palsu yang menjual pelayanannya kepada
seorang raja kafir dan menasihati dia untuk mencobai Israel supaya
mencemarkan iman mereka dengan melakukan penyembahan berhala dan kebejatan
(Bil 22:5,7; 25:1,2; 31:16;
lihat cat. --> 2Pet 2:15).
[atau ref. 2Pet 2:15]
Karena itu, ajaran Bileam ini menunjuk kepada guru-guru dan pengkhotbah
yang korup, yang sedang memimpin umat ke dalam kompromi yang parah dengan
kebejatan, keduniawian dan ideologi-ideologi palsu, yang kesemuanya hanya
dimaksudkan demi keuntungan pribadi atau perolehan harta kekayaan. Jemaat
di Pergamus rupanya memiliki guru-guru yang mengajarkan bahwa iman yang
menyelamatkan dan gaya hidup yang amoral itu masih bisa berjalan
bersama-sama.