Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Keluaran 25:2-7

25:2 "Katakanlah kepada orang Israel, supaya mereka memungut bagi-Ku persembahan khusus; dari setiap orang yang terdorong hatinya, haruslah kamu pungut persembahan khusus kepada-Ku itu. 25:3 Inilah persembahan khusus yang harus kamu pungut dari mereka: emas, perak, tembaga; 25:4 kain ungu tua, kain ungu muda, kain kirmizi, lenan halus, bulu kambing; 25:5 kulit domba jantan yang diwarnai merah, kulit lumba-lumba dan kayu penaga; 25:6 minyak untuk lampu, rempah-rempah untuk minyak urapan dan untuk ukupan dari wangi-wangian, 25:7 permata krisopras dan permata tatahan untuk baju efod dan untuk tutup dada.

Yudas 1:9

1:9 Tetapi penghulu malaikat, Mikhael, ketika dalam suatu perselisihan bertengkar dengan Iblis mengenai mayat Musa, tidak berani menghakimi Iblis itu dengan kata-kata hujatan, tetapi berkata: "Kiranya Tuhan menghardik engkau!"

Mazmur 110:3

110:3 Pada hari tentaramu bangsamu merelakan diri untuk maju dengan berhiaskan kekudusan; dari kandungan fajar tampil bagimu keremajaanmu seperti embun.

Markus 12:41-44

Persembahan seorang janda miskin
12:41 Pada suatu kali Yesus duduk menghadapi peti persembahan dan memperhatikan bagaimana orang banyak memasukkan uang ke dalam peti itu. Banyak orang kaya memberi jumlah yang besar. 12:42 Lalu datanglah seorang janda yang miskin dan ia memasukkan dua peser, yaitu satu duit. 12:43 Maka dipanggil-Nya murid-murid-Nya dan berkata kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya janda miskin ini memberi lebih banyak dari pada semua orang yang memasukkan uang ke dalam peti persembahan. 12:44 Sebab mereka semua memberi dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, semua yang ada padanya, yaitu seluruh nafkahnya."

Markus 12:2

12:2 Dan ketika sudah tiba musimnya, ia menyuruh seorang hamba kepada penggarap-penggarap itu untuk menerima sebagian dari hasil kebun itu dari mereka.

Kolose 1:11-12

1:11 dan dikuatkan dengan segala kekuatan oleh kuasa kemuliaan-Nya untuk menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar, 1:12 dan mengucap syukur dengan sukacita kepada Bapa, yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang.

Kolose 1:7

1:7 Semuanya itu telah kamu ketahui dari Epafras, kawan pelayan yang kami kasihi, yang bagi kamu adalah pelayan Kristus yang setia.

Full Life: MIKHAEL ... BERTENGKAR DENGAN IBLIS.

Nas : Yud 1:9

Jikalau penghulu malaikat terbesar menolak untuk mengumpat Iblis namun bersandar pada kuasa Allah, apalagi kita harus menahan diri sebagai manusia untuk tidak mengumpat segala sesuatu, termasuk roh-roh jahat (lih. 2Pet 2:11).

Full Life: JANDA YANG MISKIN.

Nas : Mr 12:42

Lihat cat. --> Luk 7:13

[atau ref. Luk 7:13]

mengenai pemeliharaan dan kasih Allah yang khusus bagi wanita yang hidup sendirian, baik karena ditinggal oleh suaminya maupun karena pasangannya meninggal dunia.

Full Life: MEMASUKKAN DUA PESER.

Nas : Mr 12:42

Allah mengukur persembahan bukan dari jumlah yang dipersembahkan tetapi dari kasih, pengabdian, dan pengorbanan yang terkandung dalam persembahan itu

(lihat cat. --> Luk 21:1-4).

[atau ref. Luk 21:1-4]

Full Life: DIKUATKAN ... OLEH KUASA KEMULIAAN-NYA.

Nas : Kol 1:11

Agar dapat hidup layak bagi Tuhan (ayat Kol 1:10), kita harus dikuatkan oleh kuasa-Nya. Pemberian kuasa ini merupakan pengalaman yang terus-menerus menerima hidup Allah dari Dia sendiri. Tidak ada hal lain yang dapat memungkinkan kita untuk mengalahkan dosa, Iblis, dan dunia (bd. Fili 4:13;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Exo 25:2-7,Jud 5:9,Ps 110:3,Mr 12:41-44,2Co 8:11,12 9:7
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)