Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Daniel 8:2-4

8:2 Aku melihat dalam penglihatan itu, dan sementara aku melihat, aku berada di puri Susan, yang ada di wilayah Elam, dan aku melihat dalam penglihatan itu, bahwa aku sedang di tepi sungai Ulai. 8:3 Aku mengangkat mukaku dan melihat, tampak seekor domba jantan berdiri di depan sungai itu; tanduknya dua dan kedua tanduk itu tinggi, tetapi yang satu lebih tinggi dari yang lain, dan yang tinggi itu tumbuh terakhir. 8:4 Aku melihat domba jantan itu menanduk ke barat, ke utara dan ke selatan, dan tidak ada seekor binatangpun yang tahan menghadapi dia, dan tidak ada yang dapat membebaskan dari kuasanya; ia berbuat sekehendak hatinya dan membesarkan diri.

Full Life: SEEKOR DOMBA JANTAN ... TANDUKNYA DUA.

Nas : Dan 8:3

Domba jantan ini menggambarkan kerajaan Media-Persia (lih. ayat Dan 8:20).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Dan 8:2-4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)