Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Bilangan 3:4

3:4 Tetapi Nadab dan Abihu sudah mati di hadapan TUHAN di padang gurun Sinai, ketika mereka mempersembahkan api yang asing ke hadapan TUHAN. Mereka tidak mempunyai anak. Jadi ketika Harun, ayah mereka, masih hidup, yang memegang jabatan imam ialah Eleazar dan Itamar.

Bilangan 19:19

19:19 orang yang tahir itu haruslah memercik kepada orang yang najis itu pada hari yang ketiga dan pada hari yang ketujuh, dan pada hari yang ketujuh itu haruslah ia menghapus dosa orang itu; dan orang yang najis itu haruslah mencuci pakaiannya dan membasuh badannya dengan air, lalu ia tahir pada waktu matahari terbenam.

Bilangan 29:6

29:6 selain dari korban bakaran bulan baru serta dengan korban sajiannya, dan korban bakaran yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya, sesuai dengan peraturannya, menjadi bau yang menyenangkan, suatu korban api-apian bagi TUHAN.

Bilangan 35:5

35:5 Di luar kota itu haruslah kamu mengukur dua ribu hasta di sisi timur dan dua ribu hasta di sisi selatan dan dua ribu hasta di sisi barat dan dua ribu hasta di sisi utara, sehingga kota itu berada di tengah-tengah; itulah bagi mereka tanah-tanah penggembalaan kota-kota.

Full Life: MEMPERSEMBAHKAN API YANG ASING.

Nas : Bil 3:4

Lihat cat. --> Im 10:1,

lihat cat. --> Im 10:2.

[atau ref. Im 10:1-2]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Bil 3:4 19:19 29:6 35:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)