Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ayub 6:11

6:11 Apakah kekuatanku, sehingga aku sanggup bertahan, dan apakah masa depanku, sehingga aku harus bersabar?

Ayub 6:24

6:24 Ajarilah aku, maka aku akan diam; dan tunjukkan kepadaku dalam hal apa aku tersesat.

Ayub 11:11

11:11 Karena Ia mengenal penipu dan melihat kejahatan tanpa mengamat-amatinya.

Ayub 16:22

16:22 Karena sedikit jumlah tahun yang akan datang, dan aku akan menempuh jalan, dari mana aku tak akan kembali lagi.

Ayub 21:22

21:22 Masakan kepada Allah diajarkan orang pengetahuan, kepada Dia yang mengadili mereka yang di tempat tinggi?

Ayub 22:13

22:13 Tetapi pikirmu: Tahu apa Allah? Dapatkah Ia mengadili dari balik awan-awan yang gelap?

Ayub 23:16

23:16 Allah telah membuat aku putus asa, Yang Mahakuasa telah membuat hatiku gemetar;

Ayub 25:3

25:3 Dapatkah dihitung pasukan-Nya? Dan siapakah yang tidak disinari terang-Nya?

Ayub 27:22-23

27:22 Dengan tak kenal belas kasihan Allah melempari dia, dengan cepat ia harus melepaskan diri dari kuasa-Nya. 27:23 Oleh karena dia orang bertepuk tangan, dan bersuit-suit karena dia dari tempat kediamannya."

Ayub 28:23

28:23 Allah mengetahui jalan ke sana, Ia juga mengenal tempat kediamannya.

Ayub 37:7

37:7 Tangan setiap manusia diikat-Nya dengan dibubuhi meterai, agar semua orang mengetahui perbuatan-Nya.

Ayub 39:8

39:8 (39-11) ia menjelajah gunung-gunung padang rumputnya, dan mencari apa saja yang hijau.

Ayub 40:4

40:4 (39-37) "Sesungguhnya, aku ini terlalu hina; jawab apakah yang dapat kuberikan kepada-Mu? Mulutku kututup dengan tangan.

Ayub 40:20

40:20 (40-15) ya, bukit-bukit mengeluarkan hasil baginya, di mana binatang-binatang liar bermain-main.

Full Life: MULUTKU KUTUTUP DENGAN TANGAN.

Nas : Ayub 39:37

Ayub bingung karena penyataan Allah yang baru ini. Ia mengerti betapa tidak berartinya manusia di hadapan rahasia hikmat Allah (bd. 1Kor 2:7), dan ia tidak bisa mengatakan apa-apa lagi. Sekalipun demikian, ia masih belum siap untuk menyerahkan tuntutannya bahwa ada sesuatu yang salah dalam tindakan Allah terhadap dirinya (tanggapan terakhir Ayub terungkap dalam Ayub 42:1-6). Namun, Ayub mulai sadar bahwa penderitaannya yang misterius dan membingungkan bukan rahasia bagi Allah, dan bahwa di tengah semua itu Allah dapat diandalkan.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ayb 6:11 6:24 11:11 16:22 21:22 22:13 23:16 25:3 27:22 27:23 28:23 37:7 39:8 40:4 40:20
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)