Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Amsal 10:8

10:8 Siapa bijak hati, memperhatikan perintah-perintah, tetapi siapa bodoh bicaranya, akan jatuh.

Amsal 10:18

10:18 Siapa menyembunyikan kebencian, dusta bibirnya; siapa mengumpat adalah orang bebal.

Amsal 17:16

17:16 Apakah gunanya uang di tangan orang bebal untuk membeli hikmat, sedang ia tidak berakal budi?

Amsal 17:24

17:24 Pandangan orang berpengertian tertuju pada hikmat, tetapi mata orang bebal melayang sampai ke ujung bumi.

Amsal 19:10

19:10 Kemewahan tidak layak bagi orang bebal, apalagi bagi seorang budak memerintah pembesar.

Amsal 23:9

23:9 Jangan berbicara di telinga orang bebal, sebab ia akan meremehkan kata-katamu yang bijak.

Amsal 26:9-10

26:9 Amsal di mulut orang bebal adalah seperti duri yang menusuk tangan pemabuk. 26:10 Siapa mempekerjakan orang bebal dan orang-orang yang lewat adalah seperti pemanah yang melukai tiap orang.

Amsal 1:32

1:32 Sebab orang yang tak berpengalaman akan dibunuh oleh keengganannya, dan orang bebal akan dibinasakan oleh kelalaiannya.

Amsal 14:33

14:33 Hikmat tinggal di dalam hati orang yang berpengertian, tetapi tidak dikenal di dalam hati orang bebal.

Amsal 27:12

27:12 Kalau orang bijak melihat malapetaka, bersembunyilah ia, tetapi orang yang tak berpengalaman berjalan terus, lalu kena celaka.

Amsal 14:7

14:7 Jauhilah orang bebal, karena pengetahuan tidak kaudapati dari bibirnya.

Amsal 15:20

15:20 Anak yang bijak menggembirakan ayahnya, tetapi orang yang bebal menghina ibunya.

Amsal 19:29

19:29 Hukuman bagi si pencemooh tersedia dan pukulan bagi punggung orang bebal.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 10:8 10:18 17:16 17:24 19:10 23:9 26:9 26:10 1:32 14:33 27:12 14:7 15:20 19:29
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)