Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kisah Para Rasul 6:12

6:12 Dengan jalan demikian mereka mengadakan suatu gerakan di antara orang banyak serta tua-tua dan ahli-ahli Taurat; mereka menyergap Stefanus, menyeretnya dan membawanya ke hadapan Mahkamah Agama.

Kisah Para Rasul 14:2

14:2 Tetapi orang-orang Yahudi, yang menolak pemberitaan mereka, memanaskan hati orang-orang yang tidak mengenal Allah dan membuat mereka gusar terhadap saudara-saudara itu.

Kisah Para Rasul 21:27

Paulus ditangkap
21:27 Ketika masa tujuh hari itu sudah hampir berakhir, orang-orang Yahudi yang datang dari Asia, melihat Paulus di dalam Bait Allah, lalu mereka menghasut rakyat dan menangkap dia,

Kisah Para Rasul 21:1

Paulus di Tirus dan di Siprus
21:1 Sesudah perpisahan yang berat itu bertolaklah kami dan langsung berlayar menuju Kos. Keesokan harinya sampailah kami di Rodos dan dari situ kami ke Patara.

Kisah Para Rasul 21:25

21:25 Tetapi mengenai bangsa-bangsa lain, yang telah menjadi percaya, sudah kami tuliskan keputusan-keputusan kami, yaitu mereka harus menjauhkan diri dari makanan yang dipersembahkan kepada berhala, dari darah, dari daging binatang yang mati dicekik dan dari percabulan."

Amsal 15:18

15:18 Si pemarah membangkitkan pertengkaran, tetapi orang yang sabar memadamkan perbantahan.

Amsal 28:25

28:25 Orang yang loba, menimbulkan pertengkaran, tetapi siapa percaya kepada TUHAN, diberi kelimpahan.

Lukas 12:51

12:51 Kamu menyangka, bahwa Aku datang untuk membawa damai di atas bumi? Bukan, kata-Ku kepadamu, bukan damai, melainkan pertentangan.

Full Life: AKU DATANG UNTUK MEMBAWA ... PERTENTANGAN.

Nas : Luk 12:51

Lihat cat. --> Mat 10:34.

[atau ref. Mat 10:34]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Act 6:12 14:2 21:27,1Ki 21:25,Pr 15:18 28:25,Lu 12:51
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)