Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Raja-raja 23:18

23:18 Lalu katanya: "Biarkanlah itu, janganlah ada orang yang menjamah tulang-tulangnya!" Jadi mereka tidak mengganggu tulang-tulangnya dan tulang-tulang nabi yang telah datang dari Samaria itu.

2 Raja-raja 5:11

5:11 Tetapi pergilah Naaman dengan gusar sambil berkata: "Aku sangka bahwa setidak-tidaknya ia datang ke luar dan berdiri memanggil nama TUHAN, Allahnya, lalu menggerak-gerakkan tangannya di atas tempat penyakit itu dan dengan demikian menyembuhkan penyakit kustaku!

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Raj 23:18 5:11
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)