Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Raja-raja 2:9

2:9 Dan sesudah mereka sampai di seberang, berkatalah Elia kepada Elisa: "Mintalah apa yang hendak kulakukan kepadamu, sebelum aku terangkat dari padamu." Jawab Elisa: "Biarlah kiranya aku mendapat dua bagian dari rohmu."

2 Raja-raja 19:4

19:4 Mungkin TUHAN, Allahmu, sudah mendengar segala perkataan juru minuman agung yang telah diutus oleh raja Asyur, tuannya, untuk mencela Allah yang hidup, sehingga TUHAN, Allahmu, mau memberi hukuman karena perkataan-perkataan yang telah didengar-Nya. Maka baiklah engkau menaikkan doa untuk sisa yang masih tinggal ini!"

2 Raja-raja 22:20

22:20 sebab itu, sesungguhnya Aku akan mengumpulkan engkau kepada nenek moyangmu, dan engkau akan dikebumikan ke dalam kuburmu dengan damai, dan matamu tidak akan melihat segala malapetaka yang akan Kudatangkan atas tempat ini." Lalu mereka menyampaikan jawab itu kepada raja.

2 Raja-raja 23:27

23:27 Lalu berfirmanlah TUHAN: "Juga orang Yehuda akan Kujauhkan dari hadapan-Ku seperti Aku menjauhkan orang Israel, dan Aku akan membuang kota yang Kupilih ini, yakni Yerusalem, dan rumah ini, walaupun Aku telah berfirman tentangnya: Nama-Ku akan tinggal di sana!"

Full Life: DUA BAGIAN DARI ROHMU.

Nas : 2Raj 2:9

Istilah "dua bagian" belum tentu berarti dua kali kuasa rohani Elia; sebaliknya istilah itu menunjuk kepada hubungan ayah-anak, di mana putra yang sulung menerima dua kali warisan putra-putri lainnya (Ul 21:17). Elisa memohon kepada ayah rohaninya untuk memberikan kadar roh nabi yang lebih besar kepadanya supaya ia dapat melanjutkan pelayanan Elia. Allah mengabulkan permohonan Elisa karena mengetahui bahwa nabi muda itu bersedia untuk tetap setia kepada-Nya di tengah-tengah kemurtadan rohani, moral, dan doktrin di sekitarnya.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Raj 2:9 19:4 22:20 23:27
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)