Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Raja-raja 23:29-30

23:29 Dalam zamannya itu majulah Firaun Nekho, raja Mesir, melawan raja Asyur di tepi sungai Efrat; raja Yosia pergi menghadapi dia; tetapi Firaun membunuhnya di Megido, segera sesudah ia melihatnya. 23:30 Pegawai-pegawainya mengangkut mayatnya dengan kereta dari Megido dan membawanya ke Yerusalem, kemudian mereka menguburkannya dalam kuburnya sendiri. Maka rakyat negeri itu menjemput Yoahas, anak Yosia, mengurapi dia dan mengangkat dia menjadi raja menggantikan ayahnya.

Mazmur 37:37

37:37 Perhatikanlah orang yang tulus dan lihatlah kepada orang yang jujur, sebab pada orang yang suka damai akan ada masa depan;

Yesaya 57:1-2

57:1 Orang benar binasa, dan tidak ada seorangpun yang memperhatikannya; orang-orang saleh tercabut nyawanya, dan tidak ada seorangpun yang mengindahkannya; sungguh, karena merajalelanya kejahatan, tercabutlah nyawa orang benar 57:2 dan ia masuk ke tempat damai; orang-orang yang hidup dengan lurus hati mendapat perhentian di atas tempat tidurnya.

Yeremia 22:10

Nubuat melawan raja Salum
22:10 Janganlah kamu menangisi orang mati dan janganlah turut berdukacita karena dia. Lebih baiklah kamu menangisi dia yang sudah pergi, sebab ia tidak akan kembali lagi, ia tidak lagi akan melihat tanah kelahirannya.

Yeremia 22:15-16

22:15 Sangkamu rajakah engkau, jika engkau bertanding dalam hal pemakaian kayu aras? Tidakkah ayahmu makan minum juga dan beroleh kenikmatan? Tetapi ia melakukan keadilan dan kebenaran, 22:16 serta mengadili perkara orang sengsara dan orang miskin dengan adil. Bukankah itu namanya mengenal Aku? demikianlah firman TUHAN.

Full Life: ORANG BENAR BINASA.

Nas : Yes 57:1-2

Orang percaya yang benar dianiaya oleh tangan pemimpin-pemimpin Yehuda yang kejam dan korup sehingga binasa (bd. 2Raj 21:6). Tetapi dengan kematian mereka, para syahid ini lolos dari kengerian hukuman Allah yang segera akan menimpa umat-Nya.

Full Life: ORANG SENGSARA DAN ORANG MISKIN.

Nas : Yer 22:16

Rasul Yakobus menekankan kebenaran yang sama: iman yang diperkenan Allah ialah iman yang terungkap dalam perhatian yang sungguh-sungguh kepada mereka yang berkekurangan

(lihat cat. --> Yak 1:27).

[atau ref. Yak 1:27]

Apabila kita membantu orang kekurangan dan tertindas, kita akan menerima berkat dan pujian Allah (bd. Gal 6:10;

lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Ki 23:29,30,Ps 37:37,Isa 57:1,2,Jer 22:10,15,16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)