Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Tawarikh 7:9

7:9 Pada hari yang kedelapan mereka mengadakan perkumpulan raya, karena mereka telah merayakan pentahbisan mezbah selama tujuh hari, dan perayaan Pondok Daun selama tujuh hari.

2 Tawarikh 7:1

Api turun dari langit; nyanyian syukur
7:1 Setelah Salomo mengakhiri doanya, apipun turun dari langit memakan habis korban bakaran dan korban-korban sembelihan itu, dan kemuliaan TUHAN memenuhi rumah itu.

Kisah Para Rasul 8:1

Penganiayaan terhadap jemaat di Yerusalem
8:1 Saulus juga setuju, bahwa Stefanus mati dibunuh.(8-1b) Pada waktu itu mulailah penganiayaan yang hebat terhadap jemaat di Yerusalem. Mereka semua, kecuali rasul-rasul, tersebar ke seluruh daerah Yudea dan Samaria.

Full Life: KEMULIAAN TUHAN.

Nas : 2Taw 7:1

"Kemuliaan Tuhan" mengacu kepada manifestasi nyata dari kehadiran dan kemegahan Allah

(lihat art. KEMULIAAN ALLAH).

Full Life: MULAILAH PENGANIAYAAN YANG HEBAT.

Nas : Kis 8:1

Saulus tampaknya merupakan pemimpin (ayat Kis 8:1-3; 9:1) penganiayaan besar pertama yang sangat hebat terhadap gereja. Laki-laki dan perempuan dimasukkan ke dalam penjara (ayat Kis 8:3) dan disesah (Kis 22:19); banyak juga dihukum mati (Kis 22:20; 26:10-11). Namun Allah menggunakan penganiayaan ini untuk memulai pekerjaan pekabaran Injil yang besar dari gereja (ayat Kis 8:4).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Ch 7:9,1Ki 8:65
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)