Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Tawarikh 11:10

Pahlawan-pahlawan Daud
11:10 Inilah kepala-kepala para pahlawan yang mengiringi Daud, yang telah memberi dukungan yang kuat kepadanya, bersama-sama seluruh Israel, dalam mencapai kedudukan raja dan yang mengangkat dia sebagai raja, seperti yang difirmankan TUHAN mengenai Israel.

1 Tawarikh 16:29

16:29 Berilah kepada TUHAN kemuliaan nama-Nya, bawalah persembahan dan masuklah menghadap Dia! Sujudlah menyembah kepada TUHAN dengan berhiaskan kekudusan.

1 Tawarikh 22:11

22:11 Maka sekarang, hai anakku, TUHAN kiranya menyertai engkau, sehingga engkau berhasil mendirikan rumah TUHAN, Allahmu, seperti yang difirmankan-Nya mengenai engkau.

1 Tawarikh 28:18

28:18 juga emas yang disucikan untuk mezbah pembakaran ukupan seberat yang diperlukan dan emas untuk pembentukan kereta yang menjadi tumpangan kedua kerub, yang mengembangkan sayapnya sambil menudungi tabut perjanjian TUHAN.

Full Life: DENGAN BERHIASKAN KEKUDUSAN.

Nas : 1Taw 16:29

Penyembahan sejati harus dilakukan dalam "kekudusan" (bd. 2Taw 20:21). Allah menerima penyembahan rohani yang penuh sukacita (1Taw 15:28) hanya selama disertai dengan sikap batin yang hormat dan murni, suatu keinginan sungguh-sungguh untuk dekat kepada-Nya dan suatu komitmen teguh untuk menolak segala yang bertentangan dengan tabiat-Nya yang kudus

(lihat cat. --> 1Taw 16:7).

[atau ref. 1Taw 16:7]

Full Life: MAKA SEKARANG, HAI ANAKKU.

Nas : 1Taw 22:11

Sekalipun Daud tidak diizinkan membangun bait suci (ayat 1Taw 22:7-8), dengan setia ia mempersiapkan pembangunannya. Perhatiannya bukan hanya untuk bait suci, tetapi juga bagi putranya Salomo, yang akan mengawasi proyek itu. Terutama sekali, Ia mengarahkan putranya untuk menaati perintah-perintah Allah dengan tekun dan mencari Tuhan dengan segenap hati dan jiwa (ayat 1Taw 22:11-13,19;

lihat cat. --> Yoh 17:1

[atau ref. Yoh 17:1]

mengenai cara orang-tua harus mendoakan anak-anak mereka).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Taw 11:10 16:29 22:11 28:18
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)