Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Raja-raja 6:6

6:6 Tingkat bawah lima hasta lebarnya, yang tengah enam hasta dan yang ketiga tujuh hasta, sebab telah dibuatnya ceruk-ceruk pada rumah itu sekeliling sebelah luar, sehingga dinding rumah itu tidak usah dilobangi.

1 Raja-raja 8:44

8:44 Apabila umat-Mu keluar untuk berperang melawan musuhnya, ke arah manapun Engkau menyuruh mereka, dan apabila mereka berdoa kepada TUHAN dengan berkiblat ke kota yang telah Kaupilih dan ke rumah yang telah kudirikan bagi nama-Mu,

1 Raja-raja 8:46

8:46 Apabila mereka berdosa kepada-Mu--karena tidak ada manusia yang tidak berdosa--dan Engkau murka kepada mereka dan menyerahkan mereka kepada musuh, sehingga mereka diangkut tertawan ke negeri musuh yang jauh atau yang dekat,

1 Raja-raja 21:19

21:19 Katakanlah kepadanya, demikian: Beginilah firman TUHAN: Engkau telah membunuh serta merampas juga! Katakan pula kepadanya: Beginilah firman TUHAN: Di tempat anjing telah menjilat darah Nabot, di situ jugalah anjing akan menjilat darahmu."

Full Life: TIDAK ADA MANUSIA YANG TIDAK BERDOSA.

Nas : 1Raj 8:46

Pernyataan Salomo ini bukanlah suatu usaha untuk membenarkan dosa-dosa dirinya atau Israel; sebaliknya, Salomo sedang menyatakan kebenaran bahwa karena dosa ada di mana-mana, berbalik dari Allah senantiasa menjadi kemungkinan bagi rakyatnya (ayat 1Raj 8:46-50; bd. Rom 3:23; 1Yoh 1:10). Apabila kemurtadan terjadi, pembebasan juga mungkin jikalau mereka bertobat dan berbalik kepada Allah (ayat 1Raj 8:46-51).

Full Life: ANJING AKAN MENJILAT DARAHMU.

Nas : 1Raj 21:19

Nubuat ini digenapi ketika Ahab terbunuh dalam pertempuran dan anjing-anjing menjilati darah hasil cucian kereta perangnya (1Raj 22:35,38). Putra-putra Ahab juga mati dengan kekerasan: Ahazia jatuh dari kisi-kisi kamar atasnya dan kemudian mati karena cedera itu (2Raj 1:2,17); Yoram terbunuh oleh Yehu dan tubuhnya dilemparkan ke kebun Nabot (2Raj 9:22-26). Istri Ahab, Izebel, juga mati dengan kekerasan (lih. 2Raj 9:30-37).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Raj 6:6 8:44 8:46 21:19
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)