1 Petrus 1:3-4
Pengharapan, iman dan kasih
1:3 Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus,
yang karena rahmat-Nya
yang besar telah melahirkan kita kembali
1 oleh kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati,
kepada suatu hidup yang penuh pengharapan,
1:4 untuk menerima suatu bagian
yang tidak dapat binasa, yang tidak dapat cemar dan yang tidak dapat layu,
yang tersimpan di sorga bagi kamu.
1 Petrus 1:18-19
1:18 Sebab kamu tahu, bahwa kamu telah ditebus
2 dari cara hidupmu
yang sia-sia yang kamu warisi dari nenek moyangmu itu bukan dengan barang yang fana, bukan pula dengan perak atau emas,
1:19 melainkan dengan darah
yang mahal, yaitu darah Kristus
3 yang sama seperti darah anak domba
yang tak bernoda dan tak bercacat.
1 Full Life: TELAH MELAHIRKAN KITA KEMBALI.
Nas : 1Pet 1:3
Lihat art. PEMBAHARUAN.
2 Full Life: TELAH DITEBUS.
Nas : 1Pet 1:18
Lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN.
3 Full Life: DARAH YANG MAHAL, YAITU DARAH KRISTUS.
Nas : 1Pet 1:19
Alkitab dengan jelas mengemukakan kematian Kristus sebagai korban
yang memperoleh penebusan orang percaya, yaitu pembebasan dari perbudakan
dosa (bd. Ef 1:7;
lihat cat. --> Ibr 9:14).
[atau ref. Ibr 9:14]