Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Korintus 16:9

16:9 sebab di sini banyak kesempatan bagiku untuk mengerjakan pekerjaan yang besar dan penting, sekalipun ada banyak penentang.

1 Korintus 8:3

8:3 Tetapi orang yang mengasihi Allah, ia dikenal oleh Allah.

1 Korintus 3:13

3:13 sekali kelak pekerjaan masing-masing orang akan nampak. Karena hari Tuhan akan menyatakannya, sebab ia akan nampak dengan api dan bagaimana pekerjaan masing-masing orang akan diuji oleh api itu.

1 Korintus 1:24

1:24 tetapi untuk mereka yang dipanggil, baik orang Yahudi, maupun orang bukan Yahudi, Kristus adalah kekuatan Allah dan hikmat Allah.

1 Korintus 4:4

4:4 Sebab memang aku tidak sadar akan sesuatu, tetapi bukan karena itulah aku dibenarkan. Dia, yang menghakimi aku, ialah Tuhan.

1 Korintus 9:7

9:7 Siapakah yang pernah turut dalam peperangan atas biayanya sendiri? Siapakah yang menanami kebun anggur dan tidak memakan buahnya? Atau siapakah yang menggembalakan kawanan domba dan yang tidak minum susu domba itu?

1 Korintus 4:5

4:5 Karena itu, janganlah menghakimi sebelum waktunya, yaitu sebelum Tuhan datang. Ia akan menerangi, juga apa yang tersembunyi dalam kegelapan, dan Ia akan memperlihatkan apa yang direncanakan di dalam hati. Maka tiap-tiap orang akan menerima pujian dari Allah.

Full Life: MEMPERLIHATKAN APA YANG DIRENCANAKAN DI DALAM HATI.

Nas : 1Kor 4:5

Allah akan menyoroti tindakan tersembunyi dari semua orang dan memperlihatkan pikiran dan maksud mereka yang sesungguhnya, yang baik maupun yang jahat (Mat 6:3-4,6; 1Tim 5:24,25;

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

Dengan kata lain, kehidupan batin setiap orang akan disingkapkan tepat sebagaimana adanya; tak ada sesuatu pun yang akan tinggal tersembunyi (Mr 4:22; Luk 12:2-3; Rom 2:16).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Kor 16:9 8:3 3:13 1:24 4:4 9:7 4:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)